Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Abai dengan Rambu Lalu Lintas Jadi Penyebab Utama Kecelakaan

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam berkendara, ada rambu-rambu lalu lintas yang harus diperhatikan. Mengabaikan rambu-rambu tersebut dapat berpotensi menyebabkan kecelakaan.

Banyak kecelakaan yang terjadi akibat pengemudi abai terhadap rambu-rambu tersebut. Misal, mengabaikan rambu penanda masuk jalan tol menyebabkan pengendara motor berujung memasuki jalan tol yang hanya diperbolehkan untuk kendaraan roda empat.

Hal ini sangat berbahaya, baik bagi pengendara motor tersebut maupun pengguna jalan tol lainnya. Di jalan tol, kendaraan melaju dalam kecepatan yang tinggi dan stabil.

Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana menjelaskan pentingnya membaca rambu-rambu bagi pengguna kendaraan bermotor.

"Kalau kita lihat kecelakaan, banyak sekali itu akibat dari pelanggaran lalu lintas," kata Sony pada Kompas.com beberapa waktu yang lalu.

Menurut Sony, pengendara khususnya pemula tidak teredukasi untuk membaca rambu-rambu lalu lintas. Saat belajar mengemudikan kendaraan bermotor, umumnya mereka hanya terfokus pada operasional kendaraan saja, tapi tidak dengan rambu-rambu lalu lintas.

Padahal, rambu-rambu berperan penting menjaga keamanan berkendara di antara pengguna jalan. Misalnya, rambu batas kecepatan, rambu penanda masuk jalan tol, dan lain sebagainya.

Sony menekankan, ini menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan terutama untuk pengendara pemula.

"Jadi, belajar tidak hanya operasional, tapi lihat rambu-rambunya," tegas Sony.

Banyak bahaya di jalan raya yang sebenarnya bisa dihindari, jika pengemudi waspada dan memperhatikan rambu-rambu yang ada.

Misal, rambu penanda batas kecepatan atau rambu yang menghimbau pengemudi untuk berhati-hati di area sekolah, di mana banyak anak-anak menyeberang atau berjalan di sekitar jalur kendaraan.

Maka dari itu, Sony menjelaskan pentingnya edukasi dalam hal rambu-rambu khususnya ketika seseorang akan belajar mengemudi. Sehingga, pengemudi terbiasa untuk memperhatikan rambu-rambu dan menghindari banyak kemungkinan kecelakaan.

"Apa yang harus dilakukan untuk menghindari bahaya, itu rambu-rambunya sudah menandakan," tutupnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/24/185100215/abai-dengan-rambu-lalu-lintas-jadi-penyebab-utama-kecelakaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke