Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Spesifikasi BMW Seri 2 Gran Coupe yang Dijual di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW Indonesia resmi meluncurkan All New BMW Seri 2 Gran Coupe secara virtual, Selasa (22/2/2022).

Peluncuran ini sekaligus sebagai penanda untuk pertama kalinya, BMW 218i Gran Coupe Sport akan dirakit secara lokal di Production Network 2, Gaya Motor, Sunter.

Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia mengatakan, All-New BMW Seri 2 Gran Coupe menawarkan pengalaman berkendara dengan karakter berani dan tegas. Terlebih lagi, nilai estetika yang berorientasi pada performa menunjukkan ambisi dari model ini.

“Semua karakteristik ini sangat serasi dengan kampanye #DoThingsYourWay. Hadir dengan teknologi terdepan dan fitur dinamika berkendara sempurna khas BMW, Seri 2 Gran Coupe tampil beda dan berkarakter. The 2 Gran Coupè pasti akan membuat kompetisi di segmen sedan premium kompak di Indonesia semakin menarik," ucap Ramesh, Selasa (22/2/2022).

Berikut Spesifikasi BMW Seri 2 Gran Coupe.

  • Eksterior

BMW Seri 2 Gran Coupe memiliki panjang 4.526 mm dan lebar 1.800 mm tetapi tingginya hanya 1.420 mm. Terlepas dari penampilannya yang rendah dan sporty, penumpang dimanjakan dalam kelapangan kabin, berkat jarak sumbu roda 2.670 mm.

Jika melihat secara desain, The 2 Gran Coupe tampil dengan sangat ekspresif dan memukau berkat tampilan lampu depan yang sedikit miring dengan teknologi full-LED, membentuk wajah BMW bermata empat yang khas dan memberi perhatian ke kidney grill BMW yang ikonik.

Tampilan pintu tanpa bingkai yang membuat mobil ini makin terlihat sporty juga dinilai sangat cocok bagi kaum urban berjiwa muda yang mengutamakan sportifitas, teknologi canggih, serta kabin yang nyaman.

Makin terlihat sporty, The 2 Gran Coupe dilengkapi dengan velg alloy-ringan berdiameter 17 inci, Double-Spoke Style 549 bi-color dengan Orbit Grey finishing mengilap, dan Run-Flat-Tire.

BMW M Performance Rear Spoiler turut hadir untuk meningkatkan aerodinamika All-new BMW Seri 2 Gran Coupe dan memberikan stabilitas yang dibutuhkan saat berkendara dalam kecepatan tinggi.

Semua bagian aerodinamis diuji melalui windtunnel BMW dan mampu bertahan pada kecepatan angin hingga 300 km/jam.

  • Interior dan Fitur

Interior BMW 218i Gran Coupé Sport padukan gaya sporty dengan sentuhan mewah berkat lapisan Sensatec Upholstery yang dikombinasikan dengan Illuminated Trim Berlin.

Berbagai kontrol diarahkan untuk kenyaman bagi pengemudi dan cluster yang dikelompokkan. Misalnya, AC dan berbagai fungsi mengemudi, sehingga memberikan pengoperasian yang mudah.

Akses ke infotainment yang disediakan oleh BMW Operating System 7.0 terbaru, lengkap dengan gesture control adalah melalui pengelompokan display dengan dua layar besar yang tersedia dengan diagonal hingga 10,25 inci (dengan BMW Live Cockpit Professional).

Selain kabin yang nyaman untuk pengemudi dan penumpang, kompartemen bagasi juga memiliki kapasitas yang cukup besar, yakni 430 liter yang dapat diperluas dengan melipat sandaran kursi belakang split 40/20/40.

BMW Seri 2 Gran Coupe juga sudah dilengkapi dengan parking Assistant dengan reversing assistant yang memungkinkan pengemudi mendapat bantuan parkir otomatis.

Bantuan ekstensif untuk parkir tersedia sebagai opsi untuk BMW Seri 2 Gran Coupé dalam bentuk Active Park Distance Control (PDC), rear view camera, Parking Assistant dan Reversing Assistant.

  • Mesin

BMW 218i Gran Coupé Sport ditenagai mesin bensin 1.500 cc 3-silinder dengan teknologi BMW TwinPower Turbo dengan transmisi Steptronic 7-percepatan.

Mesin tersebut mampu menghasilkan output hingga 103 kW/140 Hp dan torsi puncak 220 Nm dari 1.480 sampai 4.200 rpm. Sehingga kendaraan ini melesat dari 0-100 km per jam (kpj) dalam 8,7 detik, dengan kecepatan puncak 213 kpj.

Menyoal harga, All New BMW Seri 2 Coupe tersedia dalam varian BMW 218i Gran Coupe Sport dengan harga off-the-road yang cukup atraktif yakni Rp 705,000,000.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/22/151200415/spesifikasi-bmw-seri-2-gran-coupe-yang-dijual-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke