JAKARTA, KOMPAS.com – PT Toyota Astra Motor akan meluncurkan Voxy generasi terbaru pada Kamis (17/2/2022). MPV ini bakal menjadi suksesor model sebelumnya yang sudah hadir di Indonesia sejak 2017.
Khusus pasar Jepang, Voxy muncul bersamaan dengan kembarannya Toyota Noah pada Januari 2022. Meski secara umum keduanya terlihat mirip, namun ada perbedaan mendasar antara kedua MPV ini.
Dilansir dari situs Toyota Global (16/2/2022), Voxy dan Noah generasi baru masih mempertahankan desain boxy untuk memaksimalkan ruang kabin.
Namun Voxy mengejar tampilan eksterior yang unik dan futuristik, dengan desain lampu utama yang sejajar dengan gril, sementara di atasnya terdapat lampu DRL tipis
Gril Voxy juga tampak besar dan kontras motifnya. Di bagian tengah terdapat garis-garis horizontal, sementara di sisi kanan dan kiri berbentuk layang-layang.
Sementara Noah tampil lebih dinamis dan sederhana, seperti mobil-mobil JDM. Terlihat garis bodi Noah lebih mengalir, tak ada desain yang saling menabrak.
Tampilan Noah juga tampak lebih mainstream, seperti MPV pintu geser kebanyakan. Tak ada ciri khusus yang menonjol dari eksteriornya.
Selanjutnya, untuk tipe S-Z masih mengusung desain pelek yang mirip dengan Voxy. Kemudian desain gril terlihat besar dan lebih sporty daripada tipe Z. Sedangkan Noah tipe Z tampil lebih minimalis lagi, dengan bumper yang sewarna dengan bodi.
Meski begitu, Toyota mengklaim desain Noah lebih diterima untuk pasar Jepang. Hal ini terbukti dari penerimaan pasar yang lebih baik.
Berdasarkan catatan Toyota, rata-rata per bulannya Noah bisa laku sebanyak 8.100 unit. Adapun Voxy sekitar 5.400 unit per bulan.
Beranjak ke interior, keduanya menyajikan estetika, fungsionalitas, dan kualitas yang kurang lebih sama.
Tampilan kabin Voxy didominasi warna hitam yang membuat interiornya terasa mewah dan sporty. Toyota juga menyediakan bahan pelapis jok dari kulit dan fabric untuk mobil ini.
Sedangkan Noah menyajikan pilihan warna interior yang lebih bervariasi. Mulai dari warna beige, coklat, abu-abu, hingga hitam. Konsumen pun bisa memilih desain motif jok kulit ataupun fabric-nya.
Walaupun berbeda dari segi desain, pada dasarnya Voxy dan Noah merupakan mobil yang sama. Keduanya mengusung platform TNGA (GA-C).
Di balik kap mesin, kedua mobil ini mengusung dapur pacu berkapasitas 2.000 cc Dynamic Force M20A-FKS dengan tenaga 170 PS atau setara 168 tk dan torsi 202 Nm.
Kemudian terdapat mesin hybrid 1.800 cc 2ZR-FXE bertenaga 98 PS atau setara 96 tk dan torsi 142 Nm, serta tambahan motor listrik dengan tenaga 95 PS atau setara 93 tk dan torsi 185 Nm.
Khusus tipe bensin, mobil ini juga dipadukan dengan transmisi Direct Shift CVT with 10-speed Sport Sequential Shiftmatic.
Bicara soal fitur, Voxy dan Noah juga dilengkapi dengan Toyota Safety Sense yang lebih lengkap dan canggih. Terdapat juga fitur Toyota Teammate dan T-Connect yang bakal membantu pengemudi selama berkendara.
Bicara soal harga, Noah terbaru dijual dari 2.670.000 yen atau setara Rp 333 jutaan sampai 3.890.000 yen atau setara Rp 485 jutaan.
Sedangkan Voxy terbaru dijual dari 3.090.000 yen atau setara Rp 385 jutaan sampai 3.960.000 yen atau setara Rp 494 jutaan.
Harga baru Voxy di Indonesia tampaknya bakal diumumkan pada saat peluncurannya nanti. Meski begitu, model lama Voxy saat ini dibanderol Rp 510,850 juta on the road Jakarta.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/17/071200615/toyota-voxy-model-baru-siap-meluncur-ini-bedanya-dengan-noah