JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 siap dilaksanakan tahun ini dengan beberapa skenario untuk antisipasi kasus Covid-19 varian Omicron.
Kini, sedikitnya terdapat 23 merek otomotif dari segmen kendaraan roda empat dan dua akan meramaikan acara.
Tak hanya itu, puluhan industri pendukung juga dipastikan akan hadir, sebagaimana dikatakan oleh Presiden Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh.
"Saat ini, masih on schedule yaitu 17-27 Februari 2022, tapi jika kasus Omicron tinggi dan ada pembatasan kita sudah punya alternatif yaitu 31 Maret 2022 sampai 10 April 2022," katanya dalam konferensi pers, Kamis (3/2/2022).
"Berbagai merek otomotif dan pendukung juga telah menyatakan kesiapannya. Kami siap menggelar IIMS 2022," lanjut dia.
Lebih detail, hadir di Hall A dan Hall D JIExpo Kemayoran, brand mobil yang turut memeriahkan pameran antara lain BMW, Chery, Honda, Mitsubishi, Morris Garage (MG), DFSK, Hyundai, Suzuki, Toyota dan Wuling.
Lalu dari importir umum, Prestige Motorcars siap menghadirkan taksi terbang listrik Ehang dan mobil listrik Tesla. Para automotive enthusiast juga bakal dikejutkan oleh banyak deretan kendaraan niremisi serta beragam produk baru dari masing-masing merek.
Untuk sepeda motor, kembali dimeriahkan oleh Astra Honda Motor, Benelli-Keeway, Vespa, Energica, Gesits, Volta, Italjet, Royal Enfield, Husqvarna, Niu, Kawasaki, dan Yamaha.
Selain itu, lini kendaraan roda dua juga diramaikan dengan brand listrik lokal bernama Gerobak Listrik (Gelis). Merek lokal besutan PT Solar Panel Indonesia siap persembahkan line-up kendaraan listrik pada perhelatan IIMS 2022.
Sementara untuk industri pendukung, IIMS menggandeng Perkumpulan Pengusaha Aksesoris Mobil Indonesia (PAHAMI) dan deretan merek aksesori lainnya.
Dari asosiasi PAHAMI brand yang ikut serta yaitu AR Evolution, Arvia, Asuka, Black Rhino, Blackvue, DNY, Dorfree, Ferrox, Hurricane, JSL, Motherpolis, MS, Prime, Savini, Nine, SS, Tein, THS, Venom, Wizzard Fire, Work Wheels, Zen Wheels.
Tidak sampain di sana, deretan aftermarket juga sudah tetapkan hadir pada IIMS 2022, di antaranya American Tool, American Secure, Auto Models, Autovision, Bay Fresh, Baze, Bowin, Deride, Glade, Grex, KIT Grand Prix, Komine, Maxpower, Maxpro, Nolan, Servvo, Shoei, Solargard, Vrossi, X-lite, Yuasa Battery.
IIMS 2022 menggandeng MUFG Bank, Ltd. dan PT Bank Danamon Indonesia, Tbk (Danamon) sebagai Official Bank Partner serta Adira Finance sebagai Official Leasing Partner. Sponsor pendukung IIMS,
"V-Kool Indonesia juga bersiap hadir serta Bridgestone sebagai salah satu sponsor," kata Kohen, panggilan akrabnya.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/03/164100215/daftar-peserta-otomotif-yang-siap-ramaikan-iims-2022