JAKARTA, KOMPAS.com – Foto Avante H9 Priority buatan Karoseri Tentrem kembali muncul ke Instagram. Pada foto yang beredar, terlihat bodi bus sudah dicat dengan livery PO Harapan Jaya.
Pada foto tersebut terlihat sisi kiri dari bus, di mana bagian pintu tengah sedang terbuka. Selain itu, posisi pintu belakang terlihat berada di bagian tengah, membuatnya tampil lebih keren dibanding posisi pintu di belakang.
Pintu berada di tengah ini juga bisa menjadi ciri bus menggunakan sasis premium, misalnya seperti Scania K360iB atau Mercedes Benz OH 1836.
Perlu diingat, Avante Priority ini menggunakan basis H9, jadi punya tinggi bodi sekitar 3,9 meter.
Untuk mengakomodasi dimensi bus yang tinggi, biasanya lebih pas jika dipasang dengan sasis premium yang memiliki suspensi udara tipe wide. Tentu ciri tersebut makin mengarah pada sasis yang digunakan, antara dua merek Eropa tadi.
Terlihat juga pada foto kalau bus sudah dipasang kaca. Tentu kaca yang dipasang akan berbeda dengan bus single deck biasa.
Avante H9 Priority punya konsep suite class di kabinnya, jadi akan ada susunan bangku individual yang nyaman dan posisinya ditumpuk.
Namun jika kembali melihat bocoran yang ada pada kalender Karoseri Tentrem, terlihat ornamen pemisah antara kaca atas dan bawah belum terpasang. Tentu jika sudah dipasang, bus akan terlihat layaknya double decker dari luar.
Untuk kapan rilisnya, kami masih belum mendapatkan informasi yang pasti. Mengenai bus baru ini, tentu akan semakin meramaikan persaingan bus-bus mewah di Indonesia, tidak sabar untuk melihatnya ada di jalanan.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/09/074100515/keluar-lagi-foto-avante-h9-priority-kapan-rilis-