Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fungsi Dashcam Mobil Selain untuk Merekam Kecelakaan

JAKARTA, KOMPAS.com – Agar mengemudikan mobil lebih aman, beberapa pengendara kerap menambahkan aksesori tambahan. Dashcam merupakan salah satu alternatif aksesori tambahan untuk menunjang keamanan saat mengendarai mobil.

Bukan hanya sekadar aksesori, dashcam menjadi alat pengawas yang merekam peristiwa atau kejadian di perjalanan. Selayaknya kamera CCTV, dashcam dapat menyimpan semua rekaman pada memori perangkat.

Video rekaman dapat menjadi bukti untuk mencegah pertikaian antarsesama pengguna jalan apabila terlibat kecelakaan.

Namun, bukan itu saja fungsi dari dashcam, menurut Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) Sony Susmana, peranti ini dapat mencegah terjadinya pencurian elemen mobil.

“Jika ada orang jail ingin mencungkil spion atau kaca samping mobil itu bisa terbaca oleh jarak pandang lensa dashcam. Namun, kemampuan ini biasanya dapat dilakukan oleh jenis dashcam 360,” ucapnya pada Kompas.com, Kamis (6/7/2021).

Dashcam juga berfungsi untuk mengawasi mobil saat di parkiran. Pencurian menjadi ancaman yang terjadi bila pada saat mobil ditinggal atau lagi parkir.Tidak hanya itu, beberapa dashcam juga dilengkapi fitur GPS yang membantu mengetahui keberadaan posisi mobil.

“Sejauh ini cuma ini fitur tambahan yang baik untuk keselamatan mengendarai mobil, mulai dari merekam gambar dan suara. Bahkan mengetahui letak posisi mobil. Kalau dulu kan ada GPS tracking tapi tidak dilengkapi kamera. Hanya merekam rute dan suara. Nah, sekarang kan ada kamera ini,” kata Sony.

Terkadang pengemudi tidak tahu jika sudah dipasangi kamera oleh pihak asuransi. Oleh karena itu, video rekaman dari aksesori ini dapat menjadi bukti untuk klaim asuransi. klaim dapat dilakukan jika terjadi kecelakaan yang disebabkan bukan oleh pengemudi.

Bukan hanya itu, bagi perusahaan layanan transportasi umum, dashcam juga sangat membantu. Banyak pengemudi yang bekerja di bawah perusahaan transportasi lalai dalam berkendara.

Sedangkan kendaraan tersebut bukan aset pribadi, tetapi punya perusahaan. Bila terjadi sesuatu maka perusahaan yang akan dirugikan. Oleh karena itu, penggunaan dascam sangat penting untuk menghindari kejahatan-kejahatan yang dilakukan oleh pengemudi maupun penumpang.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/08/081200215/fungsi-dashcam-mobil-selain-untuk-merekam-kecelakaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke