Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lupa Rem Tangan, Mobil Jip Mundur Saat Parkir

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski terkesan sepele tak sedikit orang yang lalai mengaktifkan rem tangan saat parkir mobil. Hal ini bisa berbahaya jika lintasan parkirnya tidak landai.

Seperti yang terlhat dalam video yang diunggah akun Instagram Otomotif Weekly, memperlihatkan Jeep model lama mundur saat tengah diparkir di jalan menurun.

Dalam video tersebut orang yang diduga sebagai pemilik akhirnya mengejar mobilnya dan loncat ke kabin. Pada bagian akhir tanyangan tidak terlihat apakah dia akhirnya bisa mengendalikan mobil atau tidak.

“Sebaiknya saat parkir tetap menggunakan rem tangan. Kalau terlalu lama memang bisa menyebabkan macet, tetapi kalau itu tidak terlalu lama banget tidak terlalu masalah,” ujarnya kepada Kompas.com belum lama ini.

Suparna juga menyarankan agar pemilik kendaraan menghindari memasukkan gigi persneling saat parkir. Meskipun ada sebagian pemilik percaya menggunakan gigi transmisi bisa memperpanjang usia komponen.

Padahal menurutnya, cara tersebut cukup berbahaya pasalnya kadang pengguna kendaraan tidak teliti melakukan persiapan sebelum menyalakan mesin.

Selain itu Suparna juga mengimbau setiap pemilik mobil untuk memeriksa bagian rem secara berkala. Khususnya, untuk pemilik mobil yang lebih sering memeriksakan mobilnya ke bengkel umum.

Sebab, di bengkel umum, pengecekan pada rem tangan tidak menjadi bagian dari standar pengecekan. Berbeda dengan standar pengecekan di bengkel resmi.

"Setiap servis di bengkel resmi, bagian rem selalu dilakukan pengecekan. Normalnya pengecekan dilakukan setiap 10.000 km," ujar Didi.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/05/120200715/lupa-rem-tangan-mobil-jip-mundur-saat-parkir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke