Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain VR46 Racing Team, Mooney Juga Jadi Sponsor Rossi di Balap Mobil

JAKARTA, KOMPAS.com - VR46 Racing Team tidak lagi menunggu kepastian dari Aramco. Mulai musim depan, tim balap ini mendapat sponsor utama dari Mooney.

Perusahaan yang bergerak di bidang perbankan dan pembiayaan itu akan menjadi sponsor utama untuk VR46 Racing Team di MotoGP dan Moto2. Hal ini menjadi sempurna, karena tim Italia yang disponsori juga oleh perusahaan asal Italia.

CEO Mooney Emilio Petrone, mengatakan, penggabungan nama Mooney dengan merek prestisius seperti VR46 Racing Team adalah bukti dari niatnya untuk menjadi salah satu protagonis di bidang pembayaran dan layanan mobilitas.

"Kecepatan, keamanan, inovasi, dan kemampuan untuk beradaptasi terhadap kebutuhan konsumen yang terus berubah dibagi antara Mooney dan VR46 Racing Team. Ini menciptakan performa terbaik Italia yang dipadukan dengan bakat dan teknologi," ujar Petrone, dikutip dari Speedweek.com, Selasa (4/1/2022).

Salvatore Borgese, GM Commercial & Banking Services Mooney, mengatakan, pihaknya sangat bangga dengan kerjasama tersebut dan senang bisa membawa kesepakatan tersebut di panggung internasional.

"Kami merencanakan berbagai proyek inovatif. Akan ada beberapa efek sinergi antara kedua perusahaan yang akan menguntungkan pelanggan kami," kata Borgese.

Valentino Rossi mengatakan, dirinya lega mendapatkan perusahaan Italia sebagai sponsor sebelum musim balap dimulai.

"Kami memiliki banyak kesamaan bahwa kami mencari talenta Italia untuk dapat terus meningkatkan kinerja kami. Oleh karena itu, Mooney tidak hanya akan tampil sebagai sponsor utama di MotoGP dan Moto2, tetapi juga mendukung VR46 Riders Academy dan aktivitas saya di musim balap pertama saya di roda empat," ujar Rossi.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/05/114200715/selain-vr46-racing-team-mooney-juga-jadi-sponsor-rossi-di-balap-mobil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke