Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modal Rp 5 Juta, Masih Bisa Beli Motor Bebek Bekas Pilihan

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepeda motor bebek pernah menjadi tren kendaraan roda dua di Tanah Air. Namun kini pamor sepeda motor yang disebut moped atau cub itu sudah mulai meredup.

Menurut penuturan Direktur Marketing Astra Honda Motor (AHM) Thomas Wijaya belum lama ini, penerimaan pasar terhadap motor bebek tidak akan banyak meningkat pada 2022 ini.

"Bebek itu memang kontribusinya sekarang jadi paling kecil sekitar 4-5 persen. Rasanya akan maintain (terjaga) segitu pasar bebek," kata Thomas.

Meski begitu, motor bebek bekas masih jadi solusi alternatif bagi masyarakat yang ingin kendaraan roda dua tapi memiliki keterbatasan dana. Pasalnya kisaran harga motor bebek terhitung lebih terjangkau dibanding jenis motor lainnya.

Dari pantauan di sejumlah bursa motor bekas daring, Minggu (2/1/2022), bermodalkan dana kurang dari Rp 5 juta, sejumlah pilihan motor bebek bekas berlabel merek Jepang bisa segera dipinang. Sebut saja seperti Honda Supra, Yamaha Vega R, dan Suzuki Shogun.

Namun perlu diingat, motor bebek bekas di kisaran harga tersebut biasanya merupakan unit lansiran tahun tua, yakni tahun 2000-an awal. Sistem pengabutan yang dipakai pun umumnya masih mengadopsi karburator, bukan injeksi.

Sebagai referensi, berikut pilihan motor bebek bekas kurang dari Rp 5 juta yang bisa jadi pertimbangan.

  • Honda Supra X 125 tahun 2005 harga Rp 4,5 juta
  • Honda Supra X 125 tahun 2007 harga Rp 4,7 juta
  • Honda Supra Fit tahun 2006 harga Rp 4,8 juta
  • Honda Astrea Legenda2 tahun 2003 harga Rp 3,95 juta
  • Suzuki Shogun 125 tahun 2005 harga Rp 4,8 juta
  • Suzuki Shooter 115 tahun 2014 harga Rp 4,85 juta
  • Suzuki Smash tahun 2007 harga Rp 4,75 juta
  • Yamaha Vega R tahun 2005 harga Rp 4,5 juta
  • Yamaha Vega ZR tahun 2009 harga Rp 4,7 juta
  • Yamaha Sigma tahun 2000 harga Rp 4,8 juta

https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/03/094200315/modal-rp-5-juta-masih-bisa-beli-motor-bebek-bekas-pilihan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke