JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai moda transportasi umum lintas daerah via jalur darat, bus antar kota antar provinsi (AKAP) masih menjadi pilihan oleh sebagian orang untuk bepergian.
Berbagai Perusahaan Otobus (PO) bersaing untuk melayani konsumennya mulai dari penyediaan trayek, harga tiket yang bersaing, hingga pelayanan dan kenyamanan armada.
Ada beberapa kelas layanan bus AKAP yang tersedia di Indonesia, mulai dari kelas patas, AC Ekonomi, Eksekutif, Double Decker, Bigtop, dan juga Sleeper bus.
Untuk menunjang kenyamanan penumpangnya, PO Gunung Harta menghadirkan layanan baru bus Double Decker dengan trayek Jember-Jakarta-Pondok Cabe dan Malang-Jakarta-Poris.
Sementara untuk rute Malang-Jakarta-Poris juga akan berangkat dari Jakarta pada 26 Desember 2021 dan 27 Desember 2021 untuk keberangkatan dari Malang.
Kedua trayek tersebut menyediakan dua kelas yang dapat dipilih oleh penumpang yakni kelas Green Luxury untuk kabin bawah dan Green Platinum untuk kabin atas.
Untuk armada yang akan digunakan, PO Gunung Harta akan menggunakan bus Double Decker dengan mesin Volvo B11R 430 HP I-Shift. Bus tersebut akan melayani rute Jember-Jakarta-Pondok Cabe dengan 2 seater kelas Green Luxury dan 30 seater untuk Green Platinum.
Sedangkan untuk rute Malang-Jakarta-Poris akan menggunakan bus Mercedes Benz OC 500RF 242 DD dengan 6 seater untuk kelas Green Luxury dan 24 seater untuk Green Platinum.
Untuk menikmati layanan ini, penumpang dapat melakukan reservasi atau pembelian tiket melalui agen Gunung Harta di berbagai daerah atau melalui tiket online dan aplikasi Gunug Harta.
"Untuk sekarang tarifnya lagi naik, jadi harganya Rp 510.000 (untuk double decker Jakarta-Malang), atas bawah sama," kata salah satu agen tiket Gunung Harta Bekasi kepada Kompas.com, Minggu (26/12/2021).
Sedangkan untuk tarif bus Gunung Harta Double Decker tujuan Jember juga memiliki harga yang sama yakni Rp 510.000.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/26/144100415/po-gunung-harta-buka-trayek-baru-dengan-bus-double-decker