Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kenali Penyebab Mobil Baru Bisa Terbakar

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu momok mengerikan pemilik mobil ialah mobil terbakar. Walau umumnya mobil baru peluangnya minim tapi bukan berarti hal tersebut tidak bisa terjadi.

Rifat Sungkar, Brand Ambassador Mitsubishi Indonesia, mengatakan, penyebab mobil terbakar sangat beragam bukan cuma korsleting kelistrikan tapi hal-hal teknis lainnya.

"Kita melihat beberapa kasus yang ada, mobil terbakar kita lihat ada mesin di depan dan belakang. Perbedaan dari penyebabnya berbeda beda," kata Rifat dalam telekonferensi Mitsubishi, Selasa (14/12/2021).

Untuk mobil bermesin depan, kata Rifat, biasanya mobil pernah melewati genangan air. Lukanya pada bagian elektronil mungkin tidak kelihatan tapi efeknya bisa fatal.

"Contoh ada mobil dengan ECU di bawah lantai, mobil lain ada air intake di bawah bumper, dan tiga selama mobil ini berjalan tentunya banyak komponen yang hasilkan panas," ungkapnya.

"Kemarin ada kasus, kendaraan baru terbakar, karena power steering putus dan minyaknya kena heater. Banyak penyebabnya terbakar mobil," kata Rifat.

Adapun untuk mobil dengan konfigurasi mesin belakang, kata Rifat, kerap terjadi mobil terbakar karena sistem kelistrikan tidak bekerja dengan baik.

"Tetap mesin dekat dengan knalpot dan knalpot panasnya berlebih dan kabel berlebih. Jadi beda mobil beda cerita," kata 8 kali Juara Nasional Reli tersebut.

"Lihat di Youtube supercar banyak terbakar, itu beda lagi, knalpot panas dan membakar bumper dan bumper bakar mesin. Jadi banyak penyebabnya," kata Rifat.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/16/120200415/kenali-penyebab-mobil-baru-bisa-terbakar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke