JAKARTA, KOMPAS.com – Berbagai solusi pembatasan lalu-lintas untuk mengatasi kemacetan di DKI Jakarta sudah dilaksanakan. Mulai dari skema 3 In 1, ganjil-genap (gage), hingga yang paling baru Electronic Road Pricing (ERP) atau jalan berbayar elektronik.
Ketua Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) pun melakukan survei terkait respons masyarakat yang ingin berpindah menggunakan transportasi umum dengan berlakunya ERP.
Tercatat, ada 15,77 persen responden menyatakan ingin berpindah dari menggunakan kendaraan pribadi menjadi angkutan umum pada hari kerja.
Survei tersebut dilakukan kepada total 1.730 responden dengan pengguna kendaraan pribadi yang disurvei 1.092 orang.
“Usulan ruas jalan yang diberlakukan JBE (jalan berbayar elektronik) berdasarkan survei yang kami lakukan itu ternyata Jalan Sudirman 64,47 persen,” ujar Harìs Muhammadun, Ketua DTKJ, dalam FGD Percepatan Penerapan Jalan Berbayar Elektronik yang disiarkan daring (15/12/2021).
“Selanjutnya Jalan MH Thamrin 23,90 persen, dan Jalan HR Rasuna Said 11,63 persen. Ini versi dari pengguna kendaraan pribadi,” kata dia.
Menurutnya, penerapan ERP paling terasa oleh pengguna roda dua lebih kecil, karena pertimbangan karakteristiknya berbeda.
“Hanya 13,38 persen yang beralih sepenuhnya pada hari kerja. Artinya, bila kita menerapkan ERP ini model share angkutan umum yang kita cita-citakan 60 persen ini akan mendapat tambahan bila kita menerapkan ERP di dalam wilayah DKI Jakarta ini,” ucap Haris.
Dia mengatakan, pihaknya menanyakan harapan masyarakat terkait kapan diberlakukan ERP di Jakarta. Mayoritas responden berharap ERP diterapkan tahun depan.
“Dari responden yang melaksanakan pengisian (survei) ini, 53,9 persen meminta JBE bisa dilaksanakan pada tahun 2022. Mudah-mudahan harapan masyarakat 53,9 persen bisa tercapai pada tahun 2022 minimal bisa ada koridor percontohan,” kata Haris.
“Kalau yang tadi kita lihat koridor Sudirman-Thamrin yang rasanya menjadi masukan dari responden untuk diterapkan (ERP) terlebih dahulu,” ujar dia.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/15/194200115/jalan-berbayar-elektronik-diharapkan-berlaku-tahun-depan