Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perilaku yang Bikin Baterai Remote Keyless Motor Cepat Habis

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pengguna Honda Vario 150 menceritakan pengalamannya kehabisan baterai remote keyless dan jadi menyulitkan karena motor tak mau hidup.

Dalam video yang diunggah akun Tik Tok @fafa_ahfar, awalnya baterai remote keyless habis begitu juga dengan serepnya. Akhirnya pemilik ke bengkel untuk mengganti baterai di bengkel resmi AHASS.

Selain Vario 150, fitur keyless juga sudah dipakai di beberapa skutik Honda, seperti Scoopy untuk varian tertentu, PCX 160, ADV 150 dan Honda Forza.

Berkaca pada kejadian tersebut, Kepala Bengkel Honda AHASS Daya Motor Cibinong, Asep Suherman, mengatakan, ada perilaku yang membuat baterai cepat habis.

"Sama halnya seperti remote pada umumnya, yang bikin cepat habis yaitu sering menekan-nekan tombol remote meskipun tidak ada kepentingan untuk menggunakannya," katanya kepada Kompas.com, Minggu (13/12/2021)..

Adapun kapan sebaiknya mengganti baterai, Herman mengatakan, sebenarnya tidak ada patokan baku, sebab tidak ada hitungan pasti kapan daya baterai habis.

"Penggantian baterai tergantung pemakaian remot juga," kata Herman.

Karena itu lanjutnya, pemilik motor perlu mengetahui ciri-ciri baterai akan habis. Sebab biasanya baterai pada remote tidak habis tiba-tiba, tapi kemampuannya melemah dahulu.

"Ciri-ciri baterai keyless motor Honda lemah adalah jika koneksi remote sudah tidak normal yakni kadang bisa koneksi kadang tidak. Bisa juga tiba-tiba lampu indikator di remot2 mati jika ditekan atau redup," katanya.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/13/102200315/perilaku-yang-bikin-baterai-remote-keyless-motor-cepat-habis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke