Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak Daftar Para Pemenang GridOto Award 2021

JAKARTA, KOMPAS.com - Tahun ini, memasuki tahun keempat penyelenggaraan ajang penghargaan GridOto Award. GridOto.com konsisten memberikan penghargaan kepada industri otomotif, khususnya mobil dan motor, serta pelaku otomotif di Indonesia.

Lewat daya beli konsumen yang mulai meningkat, pabrikan motor dan mobil berlomba meluncurkan produk baru dengan sejumlah fitur canggih.

"Persaingan antar brand memberikan konsumen pilihan kendaraan. Berteknologi modern dengan harga terjangkau, aman dan nyaman untuk mobilitas sehari-hari," ujar Billy Riestianto, Chief Editor Gridoto.com, dalam keterangan resminya.

Atas dasar inilah GridOto Award 2021 mengusung tema “Better Mobility” untuk memberikan informasi produk dan panduan berbelanja otomotif kepada konsumen.

Total ada 79 penghargaan yang terbagi dalam 7 kategori, yang diberikan pada GridOto Award 2021, yaitu:
• 19 (sembilan belas) penghargaan kategori Motor
• 17 (tujuh belas) penghargaan kategori Mobil
• 4 (empat) penghargaan kategori Special Award
• 19 (sembilan belas) penghargaan kategori Total Cost of Ownership
• 18 (delapan belas) penghargaan kategori Resale Value
• 1 (satu) penghargaan Car of The Year
• 1 (satu) penghargaan Motorcycle of The Year

Seluruh penghargaan kategori kendaraan roda dua dan roda empat telah melewati proses penjurian oleh tester berpengalaman. Semua bentuk tes dilakukan langsung oleh pihak GridOto.com demi menjamin keakuratan data.

Berikut ini daftar para pemenang GridOto Award 2021:

No. Kategori 4 : Penghargaan Resale Value  Pemenang Depresiasi
1. Compact Hatchback  Honda Brio  12,32%
2. Small Hatchback  Mazda2  12,48%
3. Medium Hatchback  Honda Civic Hatchback  10,82%
4. Small Sedan  Honda City  24,15%
5. Medium Sedan  Honda Civic  16,42%
6. Large Sedan  Toyota Camry  11,87%
7. Compact MPV  Daihatsu Sigra  19,87%
8. Small MPV  Mitsubishi Xpander  12,75%
9. Small MPV Crossover  Mitsubishi Xpander Cross  17,10%
10. Medium MPV  Toyota Voxy  14,31%
11. Big MPV  Toyota Alphard  11,88%
12. Large MPV  Hyundai H-1  14,47%
13. Compact SUV  Renault Kwid Climber  15,38%
14. Small SUV  Suzuki Jimny  Apresiasi 42%
15. Medium SUV  Honda CR-V Turbo Prestige  14,70%
16. Large SUV  Toyota Fortuner  11,27%
17. Double Cabin  Mitsubishi Triton  8,30%
18. Hybrid  Toyota C-HR  7,59%
No. Kategori 5 : Special Awards  Pemenang
1. Person of The Year 2021  SungJong Ha (President Director PT Hyundai Motors Indonesia)
2. Public Relations of The Year 2021  PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing
3. KUN (Kontribusi Untuk Negeri) Award 2021  Bp. Zulkifli Zaini, Direktur Utama PLN
4. Best Digital Content 2021  PT Honda Prospect Motor
No. Car of The Year (COTY)
1. Honda City Hatchback
No. Motorcycle of The Year (MOTY)
1. Kawasaki Ninja ZX-25R

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/10/110200315/simak-daftar-para-pemenang-gridoto-award-2021

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke