Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marc Marquez Terancam Absen di GP Valencia dan Tes Jerez

CERVERA, KOMPAS.com - Usai absen di GP Algarve, Portugal, kondisi Marc Marquez masih belum pulih seratus persen. Pebalap repsol Honda itu akan kembali melakukan pemeriksaan medis.

Ada peluang Marc akan absen di GP Valencia. Bahkan jika ternyata kondisinya lebih parah dari dugaan awal dia dikabarkan tidak akan mengikuti tes akhir musim Jerez, 18-19 November 2021.

Mengutip Tuttomotoriweb.it, adapun kalau kondisinya baik Marc tetap berpeluang tidak turun balap di GP Valencia. Alasannya Honda tidak mau mengambil kesalahan seperti musim lalu.

Seperti diketahui pada 2020 Marc mengalami kecelakaan dan membuat tulang lengan kanannya patah. Usai operasi dia berusaha kembali ikut balap dan akhirnya menimbulkan masalah panjang.

Proses penyembuhan berjalan lama dan tiga kali operasi. Marc terpaksa absen selama satu musim. Pada musim 2021, kondisinya mulai membaik dan berhasil menang di beberapa seri.

Tapi sebelum GP Algarve Portugal, pebalap Spanyol itu dikabarkan mengalami kecelakaan saat latihan naik motor enduro dan menyebabkan gegar otak ringan.

Marc terpaksa absen di GP Algarve. Kini dia dikabarkan bisa tidak ikut seri terakhir serta tes musim dingin perdana. Padahal tes sangat berpengaruh buat pengembangan motor musim depan.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/09/170100615/marc-marquez-terancam-absen-di-gp-valencia-dan-tes-jerez

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke