Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Truk Trailer Diimbau Pakai Safety Brake untuk Kurangi Kecelakaan

JAKARTA, KOMPAS.com – Kecelakaan yang dialami kendaraan niaga seperti truk trailer belakangan ini sering muncul. Dari bukti-bukti yang ada, kuat dugaan bahwa kecelakaan mayoritas terjadi karena masalah pada sistem pengereman.

Ahmad Wildan, Senior Investigator Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), mengatakan, truk trailer atau kendaraan ganda punya sistem pengereman yang berbeda dibanding kendaraan biasa.

Pada sistem pengereman misalnya, kendaraan ganda sejatinya punya dua sistem, yaitu pada tractor head (kepala truk) dan trailer.

Namun, tak semua truk mengaplikasikan fitur tersebut. Bahkan, sistem pengereman pada trailer sering kali diabaikan, hingga menyebabkan insiden di jalan.

Wildan pun menyarankan agar pemilik atau pengemudi truk trailer untuk melengkapi kendaraannya dengan safety brake (rem keamanan) untuk menghindari kecelakaan.

"Double brake chamber merupakan perangkat pasif keamanan yang harus ada di kendaraan, terutama truk trailer," ujar Wildan, dalam diskusi daring 'Kecelakaan Truk Trailer: Penyebab dan Solusi' (8/11/2021).

Dari investigasi KNKT, ditemukan bahwa truk trailer yang mengalami kecelakaan umumnya terdapat kebocoran pada sistem pengereman. Di samping itu, ada juga temuan tentang penggantian suku cadang yang tidak sesuai ketentuan.

"Juga banyak pengemudi minim pengalaman dan tidak paham cara kerja mesin truk trailer sehingga melakukan beberapa kesalahan ketika di perjalanan," ucap Wildan.

Wildan menambahkan, pemerintah perlu meningkatkan pengawasan tentang persyaratan teknis dalam pemeriksaan kendaraan.

Menurutnya, truk trailer yang beroperasi harus aman dan sesuai dengan aturan, sehingga bisa selamat di jalan dan tidak membahayakan pengguna jalan.

"Ini juga akan menjadi rekomendasi utama kita ke Kemenhub, agar semua trailer wajib dilengkapi dengan safety brake," kata Wildan.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/09/092200515/truk-trailer-diimbau-pakai-safety-brake-untuk-kurangi-kecelakaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke