Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Pengecekan Syarat Perjalanan Transportasi Darat di Jawa-Bali | Perkiraan Harga Toyota Avanza Baru Mulai Keluar

JAKARTA, KOMPAS.com – Menyusul Toyota Veloz, akhirnya wajah baru All New Avanza bocor di dunia maya. Bukan hanya visual depan, tapi juga buritan belakang yang terlihat lebih elegan.

Ubahannya benar-benar signifikan, dari yang masih dipasarkan. Sekilas tak ada kesan lawas yang melekat, dan bisa dibilang serba baru.

Mulai dari lampu utama yang dibuat menyipit, serta desain bumper yang lebih segar. Hanya saja grillnya dibuat berbeda dengan tampilan depan Veloz yang sebelumnya sudah beredar di dunia maya.

Untuk diketahui, gambar Toyota Avanza yang beredar di dunia maya ini merupakan tipe G, yang merupakan tipe tertinggi.

Selain itu yang tak kalah menarik tentang syarat perjalanan transportasi darat di Jawa dan Bali.

Penasaran seperti apa, berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Rabu 3 November 2021.

1. Begini Pengecekan Syarat Perjalanan Transportasi Darat di Jawa-Bali

Dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 57 Tahun 2021 disebutkan wilayah-wilayah yang sudah menerapkan PPKM Level 1 di Jawa-Bali. Namun demikian, masih ada beberapa daerah yang memberlakukan PPKM Level 3 dan Level 2.

Kementerian Perhubungan pun kembali melakukan penyesuaian syarat perjalanan orang dalam negeri, salah satunya pada sektor transportasi darat, dengan menerbitkan Surat Edaran Kemenhub Nomor 94 Tahun 2021.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengatakan, perubahan aturan ini merujuk pada terbitnya Inmendagri terbaru dan SE Satgas Penanganan Covid-19 Nomor 22 Tahun 2021.

“Kami meminta kepada operator sarana dan prasarana transportasi untuk memberikan sosialisasi kepada calon penumpang agar dapat mengikuti ketentuan ini,” ujar Adita dalam keterangan resmi, Selasa (2/11/2021).

2. Segera Meluncur, Perkiraan Harga Toyota Avanza Baru Mulai Keluar

PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah memastikan momentum kapan akan meluncurkan secara resmi generasi terbaru dari Avanza dan Veloz.

MPV sejuta umat tersebut dikabarkan akan mengaspal lebih awal dari gelaran GIIAS, yakni 10 November 2021, berstatus world premiere. Adapun untuk seremoni akan berlangsung secara virtual di kanal YouTube @ToyotaIndonesia.

Selain wujudnya yang mulai berkeliaran di internet, salah satu info yang dinantikan tentu saja soal banderol.

Salah satu pramuniaga Toyota di Jakarta mengatakan, generasi terbaru Avanza tersebut bakal meluncur di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada November ini.

3. Toyota Avanza Tipe Tertinggi Dibekali Teknologi TSS

Avanza generasi terbaru akan segera meluncur di Indonesia, dalam waktu dekat. MPV sejuta umat ini juga dipastikan ikut memeriahkan pameran otomotif nasional Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.

Berbagai ubahan menarik juga disematkan pada MPV sejuta umat dari Toyota ini, mulai dari mekanisme penggerak roda depan atau Front Wheel Drive (FWD) hingga dilengkapi dengan fitur Toyota Safety Sense (TSS) untuk tipe tertingginya.

“Untuk tipe tertinggi sudah paling lengkap. Banyak fitur-fitur tambahan, Toyota Safety Sense juga ada,” ucap salah satu pramuniaga Toyota di Jakarta Selatan saat dihubungi Kompas.com belum lama ini.

Sebagai informasi, Toyota Safety Sense sendiri merupakan kesatuan dari beberapa fitur keselamatan yang terdiri dari Lane Deparature Assist dengan Steering Control, yang mencegah kendaraan keluar dari jalur.

4. Quartararo Buka Pintu untuk Ducati, Semua Tergantung Yamaha

Fabio Quartararo meraih gelar juara dunia MotoGP 2021 bersama Yamaha. Namun, pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP itu tidak menutup kemungkinan untuk pindah ke tim lain, termasuk Ducati.

Bukan rahasia umum bahwa Ducati kurang puas dengan performa Jack Miller di musim ini. Pebalap asal Australia tersebut terancam kehilangan posisinya jika tidak bisa lebih baik dan konsisten.

Jika Miller benar-benar akan diganti, maka pebalap yang cocok untuk menggantikannya adalah Quartararo. Sebelumnya, manajer Quartararo, Eric Mahe, juga mengungkapkan bahwa ada tim lain yang tertarik untuk merekrut Quartararo.

5. Bocor, Ini Tampang Generasi Terbaru Daihatsu Xenia

Bocoran wujud generasi terbaru mobil keluarga 7-penumpang Daihatsu Xenia, tersebar di media sosial jelang peluncurannya dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.

Dalam unggahan foto yang diterima Kompas.com, kendaraan dengan kelir merah tersebut tampak lagi keluar dari lini produksi pabrik. Rumors menyatakan, saat ini persiapan model-model baru ini adalah peluncuran dan pameran di GIIAS 2021.

Terlihat sekilas, tampang Xenia kini menjadi lebih bongsor dan kekar jika dibandingkan model sebelumnya. Pada bagian depan dan sampingnya, terasa juga nuansa mobil konsep DN-Multisix. Tentu saja, bodinya mirip dengan bocoran Veloz yang sudah lebih dahulu terungkap, tapi tetap ada perbedaan di bagian tampang.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/04/063000715/-populer-otomotif-pengecekan-syarat-perjalanan-transportasi-darat-di-jawa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke