Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gratis, Simak Rute dan Tata Cara Ikutan Jajal Bus Listrik di Jakarta

JAKARTA, KOMPAS.com - Layanan uji coba bus listrik berpelanggan PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta beroperasi lebih awal, mulai Senin (1/11/2021) pukul 05.00 WIB hingga 21.30 WIB.

Keputusan tersebut diambil usai menimbang berbagai kondisi Ibu Kota, khususnya mengenai kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan lainnya.

"Mulai Senin, 1 November 2021 layanan uji coba bus listrik berpelanggan beroperasi lebih awal dengan jam operasional dari pukul 05.00 WIB - 21.30 WIB," tulis pernyataan resmi perseroan, Selasa (2/11/2021).

Jadi, masyarakat yang berminat bisa langsung ikutan jajal bus listrik secara gratis, layanan yang nantinya bakal jadi moda transportasi utama di Ibu Kota.

Adapun tujuannya ialah untuk mendukung program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) yang dicanangkan pemerintah RI dalam Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2019. Sekaligus, menekan polusi di Ibu Kota.

Lantas bagaimana cara menaiki atau memanfaatkan layanan ini?

Perlu dipahami, uji coba bus listrik hanya melewati rute Blok M-Balai Kota dengan rincian;

Blok M - Bundaran Senayan 2
FX Sudirman - Gelora Bung Karno 2
Gelora Bung Karno pintu 7 - MRT Benhil 3
Karet Sudirman 2 - Grand Sahid
Menara Astra - Dukuh Atas 4
Tosari 2 - Plaza Indonesia
Sarinah 2 - Menara Thamrin
Kementerian Pariwisata - Museum Nasional
Monas 2 - Monas 3
IRTI - Balai Kota
Perpustakaan Nasional - Thamrin 10
Sarinah 1 - Wisma Nusantara
Tosari 3 - Bumiputera
Chase Plaza - Karet Sudirman 1
Flyover Karet 2 - Plaza Sentral
Gelora Bung Karno 1 - Summitmas
Bundaran Senayan 1 - Blok M

Saat memasuki bus listrik Transjakarta, pengguna akan dicek suhu dan menunjukkan sertifikat vaksin.

Selanjutnya tap-in uang elektronik di dekat pintu masuk bus. Namun tap-in ini tidak memotong saldo uang elektronik alias tidak dikenakan biaya.

Sebelumnya, Transjakarta juga sudah melakukan uji coba operasional bus listrik dengan rute yang sama sejak tahun lalu. Kala itu, dua merek bus asal China yang diturunkan, yakni BYD dan Higer.

Setelah melalui berbagai evaluasi tiga bulanan, PT Mobil Anak Bangsa (MAB) juga dikabarkan mengikuti uji coba terkait. Tapi informasi terakhir, masih dalam tahap persiapan karena keterbatasan armada.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/03/092200315/gratis-simak-rute-dan-tata-cara-ikutan-jajal-bus-listrik-di-jakarta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke