JAKARTA, KOMPAS.com - Pecinta MPV baru-baru ini digemparkan dengan kemunculan gambar Toyota Avanza Veloz Baru di media sosial.
Banyak dari mereka yang tak sabar menunggu waktu peluncurkan serta banderol harga dari MPV sejuta umat tersebut.
Salah satu pramuniaga Toyota di Jakarta Selatan mengatakan, generasi terbaru Avanza Veloz tersebut bakal meluncur di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) November mendatang.
“Mobilnya (Toyota Avanza Veloz) baru akan di launching di GIIAS November,” ucap salah satu pramuniaga Toyota di Jakarta Selatan ketika dihubungi Kompas.com, Sabtu (16/10/2021).
Soal harga, pramuniaga tersebut memberi kisaran bahwa akan lebih mahal dari sekitar Rp 20 juta dari Veloz sekarang yang dipasarkan.
“Estimasi kenaikan harga Rp 20 juta. Veloz sekarang kan sekitar Rp 235 juta, jadi estimasi harganya sekitar Rp 255 juta,” ucapnya.
Pramuniaga tersebut mengatakan, meski Toyota Avanza Veloz terbaru baru akan meluncur bulan depan, konsumen sudah bisa melakukan pemesanan dengan booking fee sebesar Rp 10 juta.
“Harga memang belum rilis, namun sudah bisa pesan. Untuk booking fee Rp 10 juta. Di delivery ke konsumen sesuai antrian, jadi kalau pesan di November, begitu launching, unitnya ready, November sampai Desember sudah bisa diterima konsumen,” ucapnya.
Sementara itu, pramuniaga Toyota di Depok juga mengatakan hal yang sama. Ia mengatakan bahwa Avanza Veloz terbaru sudah bisa dipesan sebelum diluncurkan bulan depan.
“Harga resminya belum keluar, tapi kalau booking bisa buat masuk antrian. Untuk booking fee-nya Rp 5 juta,” ucapnya.
Seperti diketahui, tampilan dari Toyota Avanza Veloz bocor di media sosial pada Sabtu (16/10/2021). MPV murah tersebut terlihat mengalami perubahan yang begitu seginifikan pada sisi eksterior, interior hingga deretan fitur canggih akan disematkan di Avanza Velos terbaru, salah satunya Toyota Safety Sense (TSS).
https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/17/090100815/bocoran-harga-avanza-veloz-terbaru-mulai-rp-250-jutaan