Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Faceliftnya Meluncur, Model Lawas Peugeot 3008 dan 5008 Habis Terjual

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Astra Peugeot resmi meluncurkan versi penyegaran dari 3008 dan 5008, Jumat (1/10/2021).

Kedua SUV asal Perancis tersebut datang membawa pembaruan pada sektor eksterior sampai revisi head unit yang kini menggunakan dimensi 10 inci lengkap dengan beragam konektivitas.

Melalui adanya pembaruan tersebut, Astra Peugeot makin percaya diri bisa memasarkan lebih banyak kedua SUV ini. Apalagi dengan hadirnya tipe Active yang menjadi varian paket hematnya dengan harga Rp 590 juta on the road.

Chief Executive Operational (CEO) Astra Peugeot Rokky Irvayandi mengatakan, sejak kehadiran 3008 dan 5008 di Indonesia, Astra Peugeot mengalami peningkatan penjualan hingga 64 persen. Kenaikan tersebut cukup signifikan lantaran pasar otomotif sedang turun imbas pandemi Covid-19.

"Tahun 2020 lalu kami mengenalkan varian Allure Plus dengan spesifikasi yang sudah disesuaikan untuk konsumen Indonesia dan harga yang kompetitif. Hal ini berdampak pada respon yang baik dan membuat total penjualan Peugeot naik 64 persen dibanding 2019," ujar Rokky kepada media, Jumat (1/10/2021).

Sebelumnya, kepada Kompas.com Rokky mengatakan untuk model lawas 3008 dan 5008 semuanya sudah ludes terjual. Sementara untuk penjualan sepanjang Januari hingga Agustus 2021, total mencapai 122 unit.

Jumlah tersebut mengalami penuruan sekitar 25 persen. Sementara untuk alasan turunnya penjualan, menurut Rokky karena ketersedian unit yang terhambat akibat dampak Covid-19.

"Harusnya model ini kita luncurkan Juni, tapi imbas Covid-19 harus kami jadwal ulang lagi. Setelah mendapat kepastian soal produksi dan kedatangan, awal bulan lalu kita langsung bukan inden kembali," kata Rokky.

Sedangkan untuk model facelift yang meluncur saat ini, Rokky memasang target penjualan yang cukup lumayan, yakni 50 unit per bulan. Hal tersebut tak lepas dari gambaran pasar SUV yang tiap tahunnya mengalami peningkatan di Indonesia.

"Dari data Gaikindo, sampai Agustus SUV menyumbang 26,8 persen, dibanding 2020 lebih besar, begitu juga dengan 2019. Artinya tren SUV ini terus mengalami peningkatan. Target kami 50 unit perbulan, itu akumulasi untuk 3008 dan 5008 ya," ujar Rokky.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/01/173100815/faceliftnya-meluncur-model-lawas-peugeot-3008-dan-5008-habis-terjual

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke