Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daihatsu Rocky dan Toyota Raize Versi Hybrid Segera Meluncur

JAKARTA, KOMPAS.com – Versi minor change dari Daihatsu Rocky dan Toyota Raize dikabarkan bakal meluncur pada 1 November 2021 di Jepang. Tak hanya tampilan yang berubah, model baru ini bakal menyediakan pilihan mesin hybrid.

Menurut laman Creative Tren (30/9/2021), sistem hybrid pertama bagi Daihatsu ini akan diberi nama e-Smart.

Kabarnya dapur pacu ini bakal menggabungkan mesin bensin 1.200 cc WA-VE dengan motor listrik.

Sementara dari sisi desain, tidak ada perbedaan besar antara Rocky varian reguler dengan versi hybrid.

Namun memang gril ada sedikit ubahan, kemudian pelek, serta tak ketinggalan juga emblem e-Smart Hybrid. Bahkan untuk varian ini juga bakal disematkan fitur Smart Pedal atau one pedal driving.

Bicara soal fitur, Rocky dan Raize di Jepang bakal punya rem parkir elektrik, berikut auto hold, lalu power outlet 100 volt/1.500 watt, serta adaptive cruise control versi pengembangan.

Laporan tersebut juga mengatakan, mesin hybrid ini bakal dipasangkan juga buat Rocky dan Raize di pasar Indonesia.

Meski begitu ketika ditanya soal ini, PT Astra Daihatsu Motor dan Toyota Astra Motor masih bungkam.

Untuk diketahui, teknologi e-Smart Hybrid yang diusung Rocky dan Raize merupakan serial hybrid system, bukan paralel hybrid system seperti HEV kebanyakan.

Kurang lebih teknologinya mirip dengan Nissan Kicks e-Power yang sudah meluncur lebih dulu di Indonesia.

Dengan teknologi ini, Rocky dan Raize bakal punya karakter akselerasi layaknya mobil listrik, namun tetap menggunakan mesin konvensional yang berguna sebagai pengasil daya atau generator.

Menariknya, duet SUV murah ini akan segera dikenalkan pada Oktober 2021. Setelah itu disusul seremoni peluncurannya pada November 2021.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/09/30/102418015/daihatsu-rocky-dan-toyota-raize-versi-hybrid-segera-meluncur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke