Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Fenomena Tank Slapper pada Sepeda Motor

Dalam berkendara ada istilah Tank Slapper, yaitu merupakan kondisi goyangan yang berlebihan pada setang motor saat kondisi sedang kencang.

Kondisi ini kerap dialami para pebalap MotoGP ketika ban depan terangkat, kemudian mendarat tidak dalam posisi lurus. Namun, para pebalap profesional tentu sudah paham bagaimana cara mengatasinya.

Kondisi Tank Slapper bisa sangat berbahaya apalagi jika terjadi di kecepatan tinggi, dan makin berbahaya jika pengendara salah dalam mengantisipasi motor. 

"Biasanya pada kondisi ini pengendara sulit untuk mengontrol kestabilan dan keseimbangan motor sehingga bisa saja mengalami kecelakaan saat berkendara," katanya kepada Kompas.com, Senin (20/9/2021).

Agus mengatakan, Tank Slapper biasanya terjadi karena ban depan kehilangan traksi sehingga pengendara mencoba untuk mengendalikan dengan menggoyang setang motor.

"Namun karena kecepatan tinggi membuat kehilangan kendali," katanya.

Dilansir dari akun Instagram Otomotif Weekly, Tank Slapper dipicu saat pengendara melakukan akselerasi secara spontan yang membuat ban bagian depan kehilangan traksi.

Kemudian saat ban depan kembali menapak aspal, ban depan tersebut tidak dalam posisi lurus atau sedikit berbelok. Hal itu kemudian membuat getaran hebat di bagian setang motor.

"Memasang stabilizer atau steering damper adalah salah satu kunci terhindar dari tank slapper ini," tulisnya.

Mengutip Rideapart, tank slapper hanya salah satu istilah. Fenomena seperti ini juga kerap disebut speed wobble, head shake, death wobble dan shimmy.

Salah satu penyebab Tank Slapper juga bisa terjadi karena setingan suspensi motor yang kurang tepat saat belok. Seperti suspensi depan terlalu tinggi, atau suspensi belakang terlalu keras.

"Ini bisa menjadi akar penyebab masalah, tapi sekali lagi, itu berpusat di sekitar roda yang keluar jalur," tulis Rideapart.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/09/20/152100715/mengenal-fenomena-tank-slapper-pada-sepeda-motor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke