JAKARTA, KOMPAS.com - Meski dalam kondisi pembatasan lantaran adanya kebijakan PPKM, namun memasuki bulan pertama di semester dua 2021, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mencatat hasil positif dari penjualan retail kendaraan penumpang dan niaga.
Pada Juli, MMKSI berhasil menjual 9.122 unit dan pangsa pasar 15,4 persen. Kedua hasil tersebut diklaim sebagai pencapaian tertinggi Mitsubishi di Indonesia pada tahun kalender maupun fiksal 2021, sekaligus menandai peningkatan penjualan 4,8 persen atau 418 unit dibanding Juni.
Sebanyak 6.080 unit kendaraan penumpang Mitsubishi terjual pada Juli, sementara dari segmen niaga mengantongi penjualan 3.042 unit.
Kedua MPV murah tersebut berkontribusi lebih dari 50 persen dari keseluruhan penjualan MMKSI, L300 22,6 persen, dan 16,3 persen untuk Pajero Sport.
Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI mengatakan, Xpander dan Xpander Cross terus memperkuat posisinya sebagai model favorit konsumen di Tanah Air. Terlebih setelah kembali menyabet penghargaan sebagai produk inovatif baru-baru ini.
"Penerimaan pasar yang tetap baik terhadap model tersebut, dibuktikan dengan peningkatan penjualan dan pangsa pasar di segmennya," kata Nakamura dalam keterangan resminya, Minggu (15/8/2021).
Lebih lanjut Nakamura menjelaskan, model kendaraan Mitsubishi Motors tetap menjadi pilihan karena kesesuaiannya menjawab kebutuhan dan keinginan konsumen di Indonesia.
Hal tersebut pun dibuktikan dengan capaian dan hasil baik model kendaraan Mitsubishi yang dipasarkan di Indonesia pada periode Juli 2021. Xpander dan Xpander Cross memimpin segmen LMPV dengan pangsa pasar lebih dari 37 persen dan terjual 4.569 unit.
Pajero Sport yang bermain di kelas medium SUV 2.500, memiliki pangsa pasar lebih dari 37 persen dengan penjualan 1.489 unit.
Dari segemen komersial, L300 masih mempertahankan posisi di segmen small pikap 4x2 dengan market share 66 persen dan terjual 2.066 unit, sementara Triton di kelas 4x4 mempunyai 61 persen pangsa pasar yang terjual 947 unit.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/08/16/072200015/mitsubishi-kantongi-penjualan-9.122-unit-di-tengah-ppkm