Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lelang Vespa 946 Christian Dior Terjual Rp 1,35 Miliar, Ini Kata Pembelinya

Vespa 946 Christian Dior baru tiba di Indonesia diboyong Importir Umum (IU). Ada tiga unit yang pertama hadir. Boston Motoshop salah satu dari tiga pemilik Vespa mewah tersebut.

Karena unitnya langka dan banyak peminatnya. Boston kemudian menawarkan dengan sistem lelang. Sampai akhirnya dibeli oleh penggemar Vespa yaitu Ferdy Babel Rizki.

Ferdy mengatakan, sejak awal dia sangat tertarik dengan Vespa 946 Christian Dior. Saat motor diperkenalkan global tahun lalu dia sudah mencari tahu kapan skuter Italia ini bakal hadir di Indonesia.

"Awalnya sudah dari tahun lalu isu beredar soal Vespa ini. Kemudian saya cari tahu soal Vespa ini apakah inden atau keluarnya kapan. Terus tanya ke Piaggio Indonesia juga waktu itu belum ada kata pasti," kata Ferdy kepada Kompas.com, Rabu (11/8/2021).

Sampai akhirnya ternyata motor lebih dulu masuk lewat IU, dan salah satunya dilelang. Ferdy yang sudah punya dua unit Vespa 946 sebelumnya itu langsung tertarik mendapatkan unit tersebut.

"Jadi ada importir umum yang masukin, ada tiga unit. Satu dilelang," katanya.

Ketika barang sampai, Ferdy mengatakan dia sangat puas dengan Vespa 946 Christian Dior yang menurutnya sangat indah dan eksklusif. Lengkap dengan aksesoris tas dan helm Dior.

"Menurut saya worth it," katanya.

Punya Vespa langka Ferdy mengatakan saat ini belum terpikir untuk dibawa jalan. Sebab bagian bawah jok dantop box belakang sayang jika terkena panas atau hujan.

Sekilas mengenai Vespa 946 Christian Dior, dirancang oleh Maria Grazia Chiuri, Direktur Kreatif Koleksi Wanita Dior. Beberapa bagiannya dilabur motif Dior Oblique rancangan Marc Bohan pada 1967.

Ubahan hanya terjadi pada tampilan luarnya saja, sedangkan fitur, mesin, dan lainnya masih sama seperti Vespa 946 standar.

Vespa 946 Christian Dior ini sendiri belum resmi didatangkan oleh PT Piaggio Indonesia. Meski diketahui konsumen sudah bisa memesan di beberapa diler Motoplex Piaggio pilihan.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/08/12/132653915/lelang-vespa-946-christian-dior-terjual-rp-135-miliar-ini-kata-pembelinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke