Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Yamaha Rilis Nmax Star Wars Edition

BRAZILIA, KOMPAS.com - Yamaha berkolaborasi dengan Star Wars meluncurkan Yamaha Nmax Star Wars edition. Skutik dengan desain yang diambil dari film itu dijual terbatas untuk pasar Brazil.

Ada dua tema yang dapat dipilih, yaitu tema Rebel Alliance dan Galactic Empire. Kedua grafis ini ditujukan untuk fans Star Wars, agar bisa menjadi "pilot pesawat tempur" X-Wing atau Tie Fighter.

Mengutip Visordown, untuk grafis Rebel Alliance mengadopsi tema pesawat X-Wing Luke Skywalker. Motor dilabur warna putih dengan sentuhan warna merah di beberapa sisi lengkap dengan emblem Alliance.

Sedangkan untuk Dark Side yaitu grafis Galactic Empire mengadopsi skema hitam. Dasarnya gelap dengan grafis merah yang agresif. Lengkap dengan logo Galactic Empire di fairing samping di atas lampu depan.

Tidak ada yang berbeda dari sisi teknis. Nmax Star Wars Edition ini sama seperti Nmax 155 biasa. Mengusung jantung 155 cc menghasilkan tenaga 11,3 kW atau setara 15,1 tk pada 8.000 rpm dan torsi 13,9 Nm pada 6.500 rpm.

Tidak disebutkan harganya di Brazil dan berapa unit yang akan diproduksi. Namun boleh berandai bahwa Yamaha Indonesia tertarik membuat hal yang sama buat penggemar Star Wars di Tanah Air.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/22/180100115/yamaha-rilis-nmax-star-wars-edition

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke