JAKARTA, KOMPAS.com - Pada satu jenis model kendaraan biasanya harga jual terbagi dalam jenis varian dan jenis transmisi. Jika diperhatikan, transmisi otomatis cenderung memiliki harga jual yang lebih mahal ketimbang transmisi manual.
Semisal untuk produk Daihatsu Rocky. Jika membandingkan Rocky 1.2L varian M MT (Rp 185,8 juta) dengan varian M CVT (Rp 202,2 juta).
“Kalau bicara harga jual secara umum, mobil matik memang lebih mahal ketimbang mobil manual,” ujar Bambang Supriyadi, Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor, kepada Kompas.com (19/6/2021).
Menurut Supriyadi, jika dirunut dari komponennya, mobil matik mengusung teknologi yang lebih canggih. Sehingga dari sisi spare part cenderung lebih banyak ketimbang transmisi manual.
Selain itu, yang tak kalah menarik tentang kemenangan Marquez di MotoGP Jerman.
Penasaran seperti apa, berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Minggu 20 Juni 2021.
1. Hasil MotoGP Jerman 2021, Akhirnya Marc Marquez Juara
Seri kedelapan dari Kejuaraan Dunia MotoGP musim ini yang dihelat di Sachsenring, Jerman, Minggu (20/6/2021), penuh dengan kejutan. Pebalap Honda Repsol Marc Marquez, akhirnya bisa membuktikan diri sebagai sang raja Sachsenring, dan meraih kemenangan perdananya di musim ini.
Marc Marquez yang start dari posisi lima, langsung mampu bersaing di papan atas usai memanfaatkan celah pada Johann Zarco, Jack Miller, dan Fabio Quartararo sesaat setelah lampu hijau menyala.
Padahal, pebalap andalan Repsol Honda tersebut sedang belum dalam keadaan terbaiknya untuk menggeber motor di sirkuit. Ia masih dalam pantauan tim dokter imbas operasi bagian lengan.
Tak butuh waktu lama buat pebalap dengan nomor 93 ini buat menguasai posisi terdepan dan langsung tancap gas buat menciptakan celah dengan pebalap lainnya.
2. Cara Dongkrak Mobil, Ini Titik yang Benar
Setiap pengendara roda empat tentu pernah mengalami kerusakan atau kebocoran ban yang harus menggunakan dongkrak untuk mengangkat mobil.
Biasanya dongkrak sudah disediakan oleh pabrikan mobil sebagai peralatan tambahan. Dongkrak yang tersedia di mobil merupakan dongkrak portabel yang berukuran lebih kecil sehingga dapat dibawa kemana saja.
Pada saat melakukan dongkrak mobil, usahakan memilih tumpuan yang tepat agar tidak terjadi kerusakan pada mobil akibat dongkrak yang meleset.
3. Bukan Dongeng, Pabrik Baterai Mobil Listrik LG Dibangun di Indonesia Juli 2021
Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menegaskan bahwa pembangunan pabrik baterai kendaraan bermotor listrik PT Industri Baterai Indonesia atau Indonesia Battery Corporation (IBC) dan Konsorsium LG, bukan hanya dongeng belaka.
Bahkan ia menyatakan pabrik yang akan dibangun di Kota Deltamas, Karawang, Jawa Barat tersebut siap untuk mulai masuk tahap awal pada Juli 2021 mendatang.
"LG mulai groundbreaking akhir Juli ini, paling lambat Agustus awal. Ini bukan cerita dongeng, sudah kita lakukan," katanya dalam rapat korodinasi nasional dengan HIPMI, Sabtu (19/6/2021).
4. Link Live Streaming MotoGP Jerman 2021, Mungkinkah Marquez Podium?
Seri MotoGP tahun 2021 sudah memasuki seri kedelapan. Kali ini balapan akan dilaksanakan di Sachsenring Jerman, Minggu (20/6/2021).
Untuk hasil kualifikasi, Johann Zarco berhasil menempati posisi start pertama. Catatan waktu Zarco ini lebih cepat 0,011 detik dari Fabio Quartararo, sehingga pebalap dengan nomor start #20 ini mulai dari posisi kedua.
Sedangkan yang akan memulai dari posisi ketiga saat balapan nanti adalah pebalap Aprilia Gresini Racing, Aleix Espargaro. Di belakangnya, ada Jack Miller dari Ducati Lenovo Team.
5. Harga Toyota Raize 1.2 L di Surabaya
PT Toyota Astra Motor (TAM) sebagai agen pemegang merk Toyota di Indonesia telah membuka keran pemesanan untuk Toyota Raize 1.2.
Raize dengan mesin 1.200 cc akhirnya melengkapi Raize 1.0 Turbo yang sudah mengaspal lebih dulu sejak akhir April 2021 silam.
Ketika dihubungi Kompas.com, Minggu (20/6/2021), Rizky Febrianto selaku Senior Sales Executive Auto2000 Surabaya di Wiyung pun telah mengkonfirmasi mengenai daftar harga terbaru untuk Raize 1.2 di wilayah Surabaya.
Raize 1.2 sendiri hanya ada 2 varian, yaitu Raize 1.2 G M/T yang dibanderol pada harga Rp 220,183 juta. Sementara untuk Raize 1.2 G CVT alias transmisi matik dijual pada harga Rp 233,683 juta.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/21/060200615/-populer-otomotif-kenapa-harga-mobil-matik-lebih-mahal-ketimbang-mobil