JAKARTA, KOMPAS.com - Royal Alloy resmi mendatangkan TG300 untuk bermain di kelas skuter premium di atas 150 cc. Kehadiran model yang memiliki nama panjang Tiara Grande 300 ini melengkapi model GP150 dan GP200 yang sudah lebih dulu hadir.
Tampilan TG300 masih identik dengan skuter tahun 60-an yakni klasik dengan pewarnaan duo tone. Kesan klasik hadir dari lampu depan berdesain bulat dan menyambung ke bagian hidungnya.
Skuter yang memiliki panjang 1.870 mm, lebar 620 mm dan tinggi 115 mm ini sebagian bodinya terbuat dari bahan metal layaknya skuter jadul. Soal tenaga hadir dari mesin 278 cc 4-tak yang menghasilkan tenaga 21,4 tk dan torsi 23 Nm.
Seperti apa impresi perdana skuter yang dibanderol Rp 159 juta ini? Simak video berikut
https://otomotif.kompas.com/read/2021/05/01/094200415/-video-royal-alloy-tg300-skuter-klasik-untuk-para-sultan