Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

IIMS Hybrid 2021 Bawa Angin Segar buat Industri Otomotif Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 yang berlangsung di JIEXpo Kemayoran, Jakarta, sudah memasuki hari terakhir.

Berbeda dengan penyelenggaraan IIMS sebelumnya, pameran otomotif yang berlangsung di tengah pandemi virus Covid-19 membuat penyelenggara melakukan pembatasan pengunjung dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Melihat pameran otomotif yang sudah berlangsung selama 11 hari ini, Menristek/BRIN Bambang Brodjonegoro mengatakan, penyelenggaraan IIMS Hybrid 2021 memberi angin segar bagi pelaku dunia otomotif.

“Paling tidak ini sebagai simbol bahwa sektor otomotif mulai bangkit. Sebab, selama pandemi sektor otomotif merupakan industri yang bisa di bilang sangat terpukul dengan rendahnya tingkat pembelian kendaraan,” ujar Bambang saat ditemui Kompas.com di IIMS Hybrid 2021, Sabtu (24/4/2021).

Bambang melanjutkan, event otomotif ini juga sangat penting sebagai bukti bahwa Indonesia tetap berkomitmen untuk pengalihan dari combustion engine menuju kendaraan listrik, baik itu hybrid maupun kendaraan listrik murni.

Sebab menurut Bambang, Indonesia sudah memiliki bekal yang cukup baik menyambut era elektrifikasi tinggal dikembangkan saja.

Hal ini terlihat dari pertumbuhan dari kendaraan motor listrik di Tanah Air. Seperti beberapa contoh motor listrik, diantaranya Gesit atau Viar, yang sudah siap digunakan.

“Paling tidak harus ada pergerakan ke arah sana (kendaraan listrik), dan itu harus di dorong oleh industri yang ada di Indonesia,” kata Bambang.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/25/151510215/iims-hybrid-2021-bawa-angin-segar-buat-industri-otomotif-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke