Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bus Baru Putra Pelangi, Sasis Tronton dengan Sentuhan Aksen Pink

JAKARTA, KOMPAS.com – Perusahaan Otobus (PO) Putra Pelangi Perkasa (PPP) asal Aceh belum lama ini merilis dua unit bus baru, hasil garapan karoseri Adiputro di Malang, Jawa Timur. Dua bus baru ini memakai bodi Jetbus 3+ SHD Voyager.

Selain itu, dua bus baru ini juga menggunakan sasis tronton, yakni Scania K410iB triple axle. Putra Pelangi memang sering menggunakan sasis premium untuk kendaraan niaga andalannya, terutama untuk bus AKAP dengan trayek seputar Pulau Sumatera, mulai dari Aceh ke Medan.

Untuk bagian eksterior, PO PPP mengandalkan kelir putih dengan tulisan “Putra Pelangi” di bagian lambungnya. Kemudian untuk sisi belakang, ada livery bergambar pelangi yang cukup besar di atas roda belakang.

Pada bagian cover AC, ada aksen seperti pelangi juga, dengan gradasi warna Merah, Jingga, Kuning, Hijau, Biru, Nila, dan Ungu. Kemudian di kaca samping, ditempel stiker bertuliskan “Scania K410iB” berkelir pink.

Untuk kabinnya, bus ini memiliki susunan bangku dua kanan dan dua kiri (2-2) yang dilengkapi dengan leg rest. Kabarnya, bus baru PO PPP ini akan mengisi kelas Patas VIP trayek Aceh – Medan.

Untuk rute Aceh – Medan ini memang banyak diisi bus dengan sasis triple axle atau tronton. Misalnya ada PO Sempati Star, Kurnia, Harapan Indah, dan PO JRG yang memakai sasis tronton untuk rute ini.

Anggota Forum Bismania Indonesia Asrul Arifin Siregar mengatakan, pemilihan sasis tronton untuk rute ini bukan cuma sekadar gaya. Namun, kondisi jalan yang mendukung serta bisa memuat banyak penumpang menjadi salah satu alasannya.

“Jalurnya sepi dan jalannya juga mulus dan lebar. Oleh karena itu sasis tronton cocok di lajur ini (Aceh – Medan),” ucap Asrul kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/23/094200715/bus-baru-putra-pelangi-sasis-tronton-dengan-sentuhan-aksen-pink

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke