JAKARTA, KOMPAS.com – Bus antarkota antarprovinsi (AKAP) dengan trayek sekitar Pulau Jawa memang masih diminati. Apalagi terhubungnya berbagai kota dengan Tol Trans-Jawa membuat perjalanan semakin nyaman dan lebih cepat.
Hal ini juga dimanfaatkan oleh perusahaan otobus (PO) untuk meningkatkan layanannya menjadi lebih mewah. Misalnya sekarang sudah banyak PO bus dengan bus tingkat, lalu ada juga Suites Class.
Kali ini, Kompas.com sudah mengumpulkan beberapa PO bus dengan trayek Jakarta – Solo yang memiliki layanan supermewah.
Beberapa PO tersebut yakni Sinar Jaya dengan Suites Class, Raya dengan Super Top dan Putera Mulya, serta Harapan Jaya dan Rosalia Indah yang menggunakan bus tingkat.
Suites Class PO Sinar Jaya memiliki bus dengan bentuk kabin yang unik. Setiap penumpang memiliki kabinnya masing-masing. Selain itu, kursi yang digunakan juga spesial, bisa direbahkan sampai 145 derajat dan kaki bisa selonjoran.
Untuk menambah kenyamanan, PO Sinar Jaya juga menambahkan sistem Audio Video On Demand di setiap kursi penumpang. Bagi yang berminat, siapkan Rp 300.000 untuk naik Suites Class dari Jakarta menuju Solo.
Kemudian, PO kedua adalah PO Raya dengan kelas Super Top. Kelas ini adalah layanan paling tinggi, yang menggunakan kursi bekas pesawat superlebar. Walaupun kursinya bekas, tetap tetap nyaman untuk diduduki penumpang selama perjalanan.
Jumlah kursi dalam kelas ini juga hanya 18, hal ini membuat ruang kaki penumpang jadi lebih lega. Bagi yang mau mencoba sensasi naik bus rasa pesawat, siapkan Rp 330.000 untuk trayek Jakarta – Solo dengan PO Raya Super Top.
Jika mau naik bus tingkat, PO Putera Mulya bisa menjadi pilihan. Memiliki dua kelas, di dek bawah dan atas, akan memberikan suasana yang baru saat naik bus tingkat. Untuk kelas di dek bawah, memiliki harga yang lebih tinggi daripada di lantai atas.
Untuk dek bawah, kelas Super Eksekutif dengan susunan kursi 2-1 dihargai Rp 325.000. Sedangkan di dek atas memiliki susunan kursi 2-2 dengan tarif Rp 225.000.
Terakhir, untuk bus tingkat PO Harapan Jaya dan Rosalia Indah, memiliki tiga kelas layanan, yaitu Sleeper Seat atau First Class, Super Luxury atau Super Top di dek bawah, dan Executive atau Executive Plus di dek atas.
Untuk harganya, secara urut dari yang termahal, PO Harapan Jaya membanderol Rp 455.000, Rp 335.000, dan Rp 235.000. Sedangkan Rosalia Indah seharga Rp 350.000, Rp 270.000, Rp 225.000.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/04/07/071200515/tarif-naik-bus-akap-supermewah-dari-jakarta-ke-solo-mulai-rp-225000