Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HD Ironhead Flat Tracker, Nostalgia Orang Tua yang Doyan Balap

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu alasan seseorang membangun motor custom adalah sebagai sarana untuk membangkitkan nostalgia atau sebagai persembahan kepada orang terkasih.

Dua alasan tersebut membuat Harley-Davidson XLCH 900 lansiran 1962 bergaya flattracker ini terwujud.

Adam Hadziq, builder dari Hiro Motocycle, yang menangani pembuatan motor custom ini. Dia mengatakan, bukan tanpa alasan pemiliknya memilih konsep flat tracker.

"Lingkungan keluarga yang kental akan dunia balap membuat semuanya dituangkan dalam motor ini. Sejarah lama mengingatkan kembali untuk mengembalikan sang orang tua kala itu di balapan jalan raya di seputaran Solo," ujar Adam, dalam keterangan resminya, Rabu (6/1/2021).

Adam menambahkan, sebagai penghormatan kepada sang ayah dan nenek tercinta, nomor start kebanggaan Genk 78 digunakan kembali sebagai nomor start di Ironhead keluaran 1962 ini.

"Meski berbeda aliran, namun antara orang tua dan anak memiliki satu hobi yang sama, yakni kesukaan dalam memacu kecepatan," kata Adam.

Hal tersebut yang membuat sang pemilik tanpa berpikir panjang untuk mengubah tampilan XLCH 900 ini ke Hiro Motocycle. Melalui tangan dingin sang builder, dibangunlah motor custom dengan konsep vintage flat tacker bermesin V-twin.

Selain pemilihan part yang terkonsep, beberapa bagian juga dibuat dengan cara custom, seperti knalpot, tangki bahan bakar, sepatbor, oil tank, jok, setang, sissy bar, footstep, dan masih banyak lainnya.

Untuk urusan pengecatan, Hiro Motocycle menggandeng Salim Airbrush.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/01/06/202100715/hd-ironhead-flat-tracker-nostalgia-orang-tua-yang-doyan-balap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke