Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kecelakaan Tabrak Belakang Truk Sering Terjadi di Jalan Tol

JAKARTA, KOMPAS.com – Kecelakaan menabrak bagian belakang truk memang sering terjadi di jalan tol di Indonesia. Model kecelakaan ini tentunya sangat mematikan, pengemudi kendaraan yang menabrak truk bisa terjepit.

Lalu apa yang menyebabkan kecelakaan tabrak belakang di jalan tol ini kerap terjadi?

Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia Sony Susmana mengatakan, banyak pengemudi yang berpikiran kalau truk bergerak lambat sehingga sering dibuat zig-zag. Kecelakaan tabrak belakang terjadi saat perhitungan mereka tidak tepat saat menyalip truk.

“Jadi bisa dikatakan ada ilusi kecepatan, persepsi jarak antara pengemudi mobil kecil dengan truk yang berjalan lambat berbeda,” kata Sony kepada Kompas.com, abu (23/12/2020).

Selain itu, truk yang berjalan terlalu lambat di jalan tol juga menjadi penyebab banyaknya kecelakaan tabrak belakang. Sony mengatakan, kecepatan truk yang lambat ini membuat orang salah persepsi ketika berada di belakang atau di dekatnya.

“Lebih berbahaya lagi kalau malam hari, minimnya lampu truk yang ada di kendaraan tersebut, kadang malah tidak berlampu,” ucap Sony.

Selain itu, memang sudah ada aturan mengenai truk yang wajib memasangkan stiker reflektor di bodinya. Namun sayangnya, masih ada beberapa truk yang tidak menggunakannya, sehingga menjadi penyebab kecelakaan tabrak belakang di jalan tol.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/12/24/100200015/kecelakaan-tabrak-belakang-truk-sering-terjadi-di-jalan-tol

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke