Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Suzuki Luncurkan Seri GSX-R1000R Legend Edition

JAKARTA, KOMPAS.com - Merayakan keberhasilan Joan Mir menjadi juara dunia MotoGP 2020, Suzuki melansir GSX-R1000R edisi khusus yaitu GSX-R1000R Legend Edition.

Sesuai namanya, corak ini dibuat untuk menghormati enam pebalap yang memenangkan tujuh gelar dunia bersama Suzuki. Mulai dari Barry Sheene dan hingga yang terbaru Joan Mir.

Terdapat tujuh livery spesial yang dapat dipilih. Pilihan pertama ialah corak motor yang dipakai Barry Sheene (Team Heron - Texaco RG500 1976 dan Team Heron - Texaco RG500 Black 1977).

Kemudian Marco Lucchinelli (Team Gallina RGV500 1982), Franco Uncini ( Team Gallina RGV500 1982), serta livery legendaris milik Kevin Schwantz (Lucky Strike RGV500 1993).

Terakhir ialah Kenny Roberts Jr. (Telefónica Movistar Suzuki RGV500 2000) dengan pola "ketupat kuning", dan Joan Mir (Tim Suzuki Ecstar GSX-RR 2020).

GSX-R1000R edisi pebalap legendaris ini sudah dapat dipesan secara online di Eropa. Setiap warna hanya dibuat terbatas, tapi tidak disebutkan rinci berapa jumlahnya.

Selain livery spesial, sebagai edisi khusus, GSX-R1000R ini memakai knalpot dari Akrapovic dan cover jok penumpang untuk meningkatkan kesan racing.

GSX-R1000R Legend Edition dibanderol 22.500 Eruro untuk pasar Eropa, atau sekitar Rp 390 juta. Konsumen yang tertarik cukup membayar deposit 500 Euro untuk diproses.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/12/23/152100915/suzuki-luncurkan-seri-gsx-r1000r-legend-edition

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke