Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Biar Tak Gagal Paham, Ini Bedanya Varian Baru Nmax 155 Connected

JAKARTA, KOMPAS.com - Yamaha melansir All New Nmax 155 Connected. Varian ini menjadi pengisi dan berada di tengah-tengah antara Nmax varian Standard dan 155 Connected ABS.

Exc. Vice President & COO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti, mengatakan, varian ini hadir sebagai pilihan baru buat konsumen Nmax.

“Menjawab keinginan konsumen Yamaha, kami meluncurkan versi Standard Upgrade yang telah Connected untuk menambah line up yang sudah ada,” katanya, Sabtu (21/11/2020).

Lantas apa saja perbedaan Nmax 155 Connected dengan varian yang lain, karena sekilas tidak banyak perubahan? Supaya tidak gagal paham berikut perbedannya.

Beda dengan Nmax varian Standard

Nmax 155 Connected disebut juga Nmax versi standar upgrade. Artinya basisnya memang dikembangkan dari varian Nmax Standard.

Varian ini memiliki semua fitur pada varian Standard tapi ditambahkan dua fitur unggulan, yaitu Smart Key System alias keyless dan aplikasi Y-Connect seperti di varian 155 Connected/ABS.

Nmax 155 Connected dibanderol Rp 31.000.000 on the road (OTR) Jakarta. Cuma selisih Rp 1,25 juta dari Nmax varian Standard yang dijual Rp 29.750.000 juta

Nmax 155 Connected tersedia 4 pilihan warna, yakni Prestige Silver, Maxi Signature Black, Matte Blue, dan Matte Red. Menariknya warna perak ini hanya terdapat di varian 155 Connected.

Beda dengan varian 155 Connected/ABS

Nmax 155 Connected/ABS merupakan varian paling tinggi dan paling canggih. Banderolnya Rp 33.750.000, atau lebih mahal Rp 2,75 juta dari Nmax 155 Connected.

Perbedaannya ialah Nmax 155 Connected alias varian yang baru meluncur tidak memakai Anti-Lock Braking System (ABS), yang dapat mencegah roda terkunci saat pengereman keras.

Karena tidak memakai ABS maka Nmax 155 Connected juga tidak dibekali fitur kontrol traksi alias Traction Control System (TCS). Fitur yang mencegah ban slip saat kondisi jalan kurang baik.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/11/22/164100215/biar-tak-gagal-paham-ini-bedanya-varian-baru-nmax-155-connected

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke