Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sebelum Meluncur, Kawasaki ZX-10RR 2021 Ikut Tes WorldSBK Jerez

JEREZ, KOMPAS.com - Kawasaki ZX-10RR model 2021 tebar pesona meski belum meluncur secara resmi. Motor sport pabrikan "Geng Hijau" itu ikut tes WorldSBK hari kedua di Jerez, Spanyol.

Jonathan Rea mengendarai ZX-10RR sekitar 15 menit. Selama tes hari kedua, juara dunia WSBK enam kali asal Irlandia Utara itu mencatat waktu tercepat 1 menit 38,324 detik.

Sebelumnya, sosok ZX-10R dan ZX-10RR 2021 sudah sempat beredar di dunia maya, tertangkap kamera di Departemen Transportasi Australia, saat sedang registrasi untuk homologasi.

Bedanya dengan foto yang beredar sebelumnya, ZX-10RR 2021 yang dipakai tes oleh Kawasaki Racing Team WSBK di Jerez ini memakai bodi serat karbon.

Ubahan signifikan ZX-10RR 2021 yaitu pada fairing depan. Desainnya lebih agresif mirip Ninja H2. Desain fasia depan itu disebut untuk meningkatkan aerodinamika.

Adapun bagian yang membuat banyak orang bertanya-tanya adalah tidak adanya winglet. Sebab hampir semua motor yang mengikuti WSBK dibekali dengan perangkat tersebut.

Meski secara eksterior sudah terungkap secara jelas tapi tidak demikian dengan spesifikasi teknis. Belum ada rincian soal perubahan di mesin baik tenaga atau torsinya.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/11/19/104200315/sebelum-meluncur-kawasaki-zx-10rr-2021-ikut-tes-worldsbk-jerez

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke