Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Begini Tips Mengemudi Truk yang Irit dan Kuat

JAKARTA, KOMPAS.com – Truk merupakan kendaraan niaga dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan dalam sebuah usaha. Oleh karena itu, segala aspek yang memengaruhi dengan operasional sangat berpengaruh.

Salah satu yang penting dalam operasional kendaraan niaga yaitu seberapa hemat truk tersebut. Membawa beban yang berat di belakangnya, ada trik sendiri agar bisa berhemat saat mengemudikan truk.

Instruktur Project Training Center PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Thomas A. Wijanarka akan memberikan satu tips untuk para pengemudi untuk mengemudi irit dan kuat.

“Biasanya di takometer, ada bar yang berwarna hijau. Bar ini adalah batas rpm untuk berkendara irit,” ucap Thomas dalam Webinar Basic Truck Bersama Isuzu, Jumat (13/11/2020).

Sedangkan kalau mau berkendara yang kuat, jangan berpatokan pada bar hijau tersebut. Thomas mengatakan sebaiknya melihat di spesifikasi dari truknya untuk melihat di mana rentang rpm torsi maksimalnya.

“Misalnya Isuzu Giga memilik torsi optimalnya 90 kg.m. di 1.450 rpm sampai 2.400 rpm. Jadi kalau mau mengemudi kuat, mainnya di situ,” kata Thomas.

Thomas melanjutkan, di tachometer ada bar merah dan ketika mengemudikan truk, jangan sampai batas itu. Karena jika sampai bar merah, akan menyebabkan engine over running.

“Kalau yang memakai ECM, di jalan datar tidak akan mungkin bisa sampai over running. Over running hanya bisa terjadi saat jalan menurun karena dibantu gravitasi,” kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/11/13/193100415/begini-tips-mengemudi-truk-yang-irit-dan-kuat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke