Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skutik Listrik ECGO-2 Kini Dijual Putus Motor dan Baterai

JAKARTA, KOMPAS.com - Skuter listrik ECGO-2 meluncur di GIIAS 2019. Banderolnya Rp 7,9 juta off the road. Harga itu bisa ditekan karena menggunakan sistem sewa baterai.

Kini skutik mungil tersebut dibanderol Rp 11,9 juta off the road naik Rp 4 juta. Konsumen yang tertarik saat ini bahkan bisa membelinya di berbagai situs jual beli online.

Rosyeni, COO dan Co-Founder PT Green City Traffic (GCT), pemegang merek ECGO, mengatakan, harganya saat ini lebih mahal karena kini motor dijual bersama baterainya.

"Sistem sewa baterai sementara kita berhentikan, jadinya kita jual putus. Harga Rp 11,9 juta tersebut off the road," kata Rosyeni kepada Kompas.com, Jumat (23/10/2020).

Rosyeni mengatakan, sistem sewa baterai hanya diberhentikan sementara karena pandemi Covid-19. Sistem tersebut akan kembali digunakan jika pandemi sudah berakhir di Indonesia.

"Akan ada sistem sewa baterai lagi saat pandemi berakhir," katanya.

Rosyeni mengatakan, pihaknya mulai menjual motor dan baterai secara putus ke konsumen baru saja.

"Sejak tiga bulan ini," katanya.

Tenaga penjual ECGO yang tidak ingin disebutkan mengatakan, sistem jual putus dilakukan untuk bertahan di tengah pandemi. Selain itu memang karena ada permintaan yang besar di Kalimantan, Sulawesi dan Papua.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/10/23/170100015/skutik-listrik-ecgo-2-kini-dijual-putus-motor-dan-baterai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke