Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meluncur 15 Oktober 2020, Innova Facelift Sudah Bisa Dipesan

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Kijang Innova facelift dipastikan meluncur pada 15 Oktober 2020.

Produk di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) medium ini tentunya menarik perhatian para pencinta mobil multiguna di kelas menengah ini.

Pasalnya, kendaraan roda empat ini belum mengalami perubahan besar sejak peluncuran model innova reborn pada 2015.

Untuk model penyegaran ini, Innova akan mengalami sejumlah pembaruan di beberapa bagiannya, mulai eksterior hingga interiornya.

Sedangkan untuk bagian mesinnya sepertinya tidak mengalami perbedaan atau masih sama dengan model sebelumnya.

Paling menarik lagi, meski belum diluncurkan ke pasaran tetapi model terbaru ini ternyata sudah bisa dipesan.

Salah satu pramuniaga Toyota membenarkan bahwa Innova facelift ini sudah bisa inden bagi konsumen yang berminat untuk membelinya.

"Jika memang punya rencana untuk membelinya, bisa lakukan pre booking dahulu," ujar pramuniaga tersebut kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

Tetapi, bagi yang ingin memesannya konsumen harus menyediakan uang sebesar Rp 5 juta sebagai biaya pemesanan.

Uang tersebut sebagai tanda pemesanan dan tidak akan hilang jika nantinya konsumen akan membeli unit yang rencananya baru diluncurkan pada 15 Oktober 2020.

"Biaya itu tidak hilang, nanti tinggal menambahkan sisa dari harga OTR saja. Kalau untuk kisaran harga resmi unit belum bisa kita informasikan, nanti diupdate lagi," ucapnya.

Seperti diketahui PT Toyota Astra Motor (TAM) memastikan akan meluncurkan dua produk baru di tengah bulan ini.

Selain Toyota Innova facelift, TAM juga akan meluncurkan Fortuner facelift di waktu yang sama. Kedua produk kelas menengah tersebut mengalami sejumlah penyegaran di beberapa bagiannya.

Seperti Toyota Kijang Innova yang mengalami pembaruan di bagian depan, mulai dari bentuk gril depan, penempatan lampu kabut atau fog lamp dan juga lampu seinnya.

Untuk lampu kabut ditempatkan di bumper bagian bawah, sedangkan untuk lampu sein yang sebelumnya menyatu dengan lampu utama dipindahkan di bawah lampu utama atau di atas fog lamp.

Selain itu, untuk bagian interiornya TAM menggunakan bahan jok dan door trim berwarna coklat menggantikan warna merah bata yang digunakan untuk model sebelumnya.

Material yang digunakan pun juga lebih empuk, sehingga menghadirkan kenyamanan serta kesan mewah pada bagian kabin.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/10/09/112100915/meluncur-15-oktober-2020-innova-facelift-sudah-bisa-dipesan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke