Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Toyota Sudah Jual 3.000 Unit Kendaraan Elektrifikasi di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com – Tren kendaraan elektrifikasi yang terdiri dari mobil hybrid, PHEV, dan BEV mulai meningkat. Hal ini ditandai dengan mulai banyaknya model yang dikeluarkan sejumlah pabrikan.

Berdasarkan data wholesales Gaikindo, pada sepanjang Januari hingga Agustus 2020, ada 476 unit kendaraan elektrifikasi yang terjual.

Toyota jadi merek yang punya banyak pilihan di segmen ini, mulai dari Camry Hybrid, Corolla Altis Hybrid, C-HR Hybrid, Corolla Cross Hybrid, sampai Prius, yang jika ditotal semuanya mencapai 364 unit.

Jika dikonversi jadi presentase, maka Toyota menyumbang 76,4 persen dari seluruh penjualan.

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor, mengatakan, mobil elektrifikasi semakin banyak dan semakin diminati masyarakat Indonesia.

“Waktu awal-awal kami meluncurkan Prius, sekitar 10 tahun yang lalu, permintaannya kecil sekali,” ucap Anton, dalam konferensi virtual (29/9/2020).

“Bahkan single digit atau double digit, (sekarang) demand-nya juga semakin meningkat,” katanya.

Menurut Anton, secara total pihaknya telah menjual sekitar 3.000 unit kendaraan elektrifikasi sampai Agustus 2020.

Ia mencontohkan, Camry Hybrid telah berkontribusi sekitar 15-20 persen dari total penjualan Camry.

Begitu juga dengan C-HR dan Corolla Cross yang baru-baru ini meluncur. Sebanyak 70 persen dari SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) merupakan model hybrid.

Sementara Corolla Cross bisa dibilang menjadi mobil elektrifikasi paling diminati saat ini, dengan raihan penjualan mencapai 200 unit per bulan.

Bahkan Anton memprediksi jika mobil ini bisa laku 2.000 unit dalam setahun, terutama jika kondisi dalam keadaan normal, tidak sedang pandemi seperti sekarang.

“Penjualan Corolla Cross hampir setahun bisa mirip penjualan hybrid selama sepuluh tahun belakangan ini,” katanya.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/09/30/082200015/toyota-sudah-jual-3.000-unit-kendaraan-elektrifikasi-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke