Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perhatikan Hal Ini Sebelum Modifikasi Kaki-kaki Motor yang Pakai ABS

JAKARTA, KOMPAS.com - Memodifikasi bagian kaki-kaki banyak dilakukan para pemilik sepeda motor. Namun, tak banyak yang paham bahwa ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika motor tersebut sudah dibekali sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS).

Sementara, banyak pemilik motor yang senang mengganti ukuran kaki-kaki motornya menjadi lebih besar agar terlihat lebih kekar.

Bernard Simanjuntak, Sales, Marketing, and Commercial Head Bosch Indonesia, mengatakan, bahwa pemilik kendaraan dengan ABS tidak bisa sembarang melakukan pergantian dimensi pelek, ban, bahkan sampai piringan cakram.

"ABS pada kendaraan pabrikan memiliki setting yang sudah disesuaikan dengan ukuran roda standar. Jadi, sistem ABS telah disesuaikan dengan dimensi pelek, ban, dan piringan cakram yang dikeluarkan dari pabrikan," kata Bernard, kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Bernard menambahkan, bila pemilik kendaraan memaksa untuk menganti ukuran pelek, ban, dan cakram, maka harus dilakukan penyetelan ulang pada sistem ABS.

Jika hal tersebut tidak dilakukan, dikhawatirkan sensor pada ABS tidak dapat bekerja secara optimal atau bahkan tidak berfungsi sama sekali

"Biasanya akan ada mapping ulang di bengkel resmi, jadi baiknya setelah melakukan pengantian apapun perangkat yang terkait sektor kaki-kaki, harus diikuti dengan setting ulang," ujar Bernard.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/31/120100815/perhatikan-hal-ini-sebelum-modifikasi-kaki-kaki-motor-yang-pakai-abs

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke