JAKARTA, KOMPAS.com – Ada saja kelakuan pengendara motor di jalanan. Misalnya ada yang berdiri ketika motor sedang berjalan. Walaupun tetap menapak di foot step, tetapi tetap saja tidak disarankan untuk di lakukan.
Alasan melakukan hal tersebut karena lelah ingin meluruskan badan tetapi tetap ingin berjalan. Selain itu ada juga yang berdiri agar terlihat keren. Melakukan hal ini tidak disarankan untuk dilakukan saat riding.
Trainer Yamaha Riding Academy On Road & Off Road, Setyo Suyarko mengatakan, berbeda jika sedang naik motor di jalan off road, berdiri sat riding di aspal malah bisa berbahaya.
“Pertama akan memengaruhi keseimbangan motor, apalagi pada kecepatan menengah atau tinggi,” kata Setyo saat dihubungi Kompas.com, Rabu (22/7/2020).
Setyo menambahkan, jika terjadi sesuatu di depan pengendara, akan sulit untuk menghandling motor untuk bermanuver. Jadi reflek untuk menghindarnya malah semakin kurang, bisa-bisa menabrak.
“Karena berdiri juga membuat respon pengendara tidak sebaik saat duduk,” ucap Setyo.
Setyo menjelaskan, berbeda situasinya kalau berdiri saat melewati jalan off road. Off road memiliki gaya riding dan kontur lintasan yang bebeda. Kemudian di sirkuit off road juga jarang bahkan tidak ada kendaraan lain dari lawan arah atau orang menyeberang.
“Tapi kalau pakai motor off road di jalan raya, tetap tidak disarankan untuk berdiri,” kata dia.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/22/165753615/jangan-lakukan-gerakan-berdiri-saat-naik-motor