Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Punya Duit Rp 100 Juta, Pilih Ninja ZX-25R atau Moge Bekas?

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum lama ini PT Kawasaki Motor Indonesia (KIM) resmi meluncurkan unit terbarunya Kawasaki Ninja ZX-25R. Motor ini menjadi yang termahal dengan mesin 4 silinder di kelas 250 cc.

Bahkan harga untuk varian tertinggi Kawasaki Ninja ZX-25R ABS SE dibanderol dengan harga mencapai Rp 112,9 juta OTR.

Harga tersebut tentu menjadi pertimbangan besar para pecinta motor gede alias moge. Dengan harga tersebut sudah calon pembeli sudah bisa mendapatkan moge dengan kapasitas yang lebih besar.

Hendra dari RNJ Motorsport di Kemang, Jakarta Selatan, mengatakan, ada beberapa pilihan moge di kisaran harga Rp 100 jutaan.

“Untuk kisaran harga segitu, paling laris penjualannya Kawasaki ER-6n. Ada juga Royal Enfield Classic 500 bagi pecinta motor klasik,” ucap Hendra, kepada Kompas.com, Sabtu (18/7/2020).

1. Kawasaki Ninja 650

Berdasarkan pencarian di situs jual beli online, harga motor Kawasaki Ninja 650 bekas tahun 2013 mulai dibanderol dengan harga Rp 76 jutaan.

2. Kawasaki ER-6n

Selain itu, Kawasaki ER-6n memiliki body street fighter yang aerodinamis dan menawarkan posisi riding yang nyaman serta di dukung oleh bobot kendaraan yang ringan. Sehingga cocok untuk diajak touring maupun sebagai kendaraan harian.

Untuk harga motor bekas Kawasaki ER-6n tahun 2013 di banderol seharga Rp 73 jutaan.

3. Kawasaki Versys 650

Tidak jauh berbeda dengan Kawasaki ER-6N, motor dual sport ini juga memberikan posisi riding yang nyaman sehingga coock digunakan di segala medan.

Motor ini dibanderol dengan kisaran harga Rp 95 jutaan untuk keluaran tahun 2013.

4. Honda CBR 1000RR

Selain itu, CBR 1000RR juga sudah dilengkapi dengan teknologi ECU, upgrade dimensi bored x stroke, injeksi 2 tingkat (PGM-DFSI), Electronic streering Damper, dan lengan ayun prolink system.

Untuk tahun produksi 2005-2008 motor ini dijual dengan kisaran Rp 90 jutaan.

5. Yamaha R6

Yamaha R6 memiliki desain full fairing yang sporty dan juga futuristik, tidak heran jika tampilannya terlihat gagah dan berani.

Untuk harga motor Yamaha R6 tahun 2003 dibanderol dengan harga Rp 60 juta.

6. Royal Enfield Classic 500

Motor ini mampu menghasilkan daya mencapai 27,2 bhp pada putaran 5.250 rpm, sedangkan torsi maksimumnya mencapai 41.3 Nm pada 4.000 rpm.

Bagi Anda yang sedang ingin meminang moge bekas dengan tampilan klasik namun memiliki perfoma mesin yang cukup tangguh, motor ini bisa menjadi pilihan.

Untuk produksi tahun 2017, motor ini dibanderol dengan harga Rp 95 jutaan.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/19/134200115/punya-duit-rp-100-juta-pilih-ninja-zx-25r-atau-moge-bekas-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke