Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Betul Lampu LED Mobil Sulit Menembus Kabut?

JAKARTA, KOMPAS.com – Mobil zaman now sudah lazim dilengkapi dengan teknologi penerangan lampu utama LED. Halogen atau lampu pijar sudah ditinggalkan karena faktor energi yang lebih boros. 

Tapi, mobil dengan LED ternyata punya kekurangan, apalagi kalau level sinar yang dipancarkan punya angka lumen tinggi, bercahaya putih.

Biasanya, mobil dengan LED akan punya tantangan lebih ketika tamasya ke luar kota. Menemukan kondisi jalan, ketika tengah hujan deras dan kabut tebal.

Cahaya LED yang berwarna putih memiliki kekurangan kurang bisa menembus kabut ataupun hujan. Oleh karena itu bagi pengemudi yang menggunakan lampu model LED, harus lebih waspada ketika mengemudi di kondisi seperti itu.

Sony Susmana, Safety Driving Instructor dari Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), mengatakan, menggunakan lampu berwarna putih yang sulit menembus kabut dan hujan bisa menjadi salah satu cara agar semakin berhati-hati ketika mengemudi.

“Lampu berwarna putih yang memiliki jarak pandang terbatas ketika kabut dan hujan sebenarnya bagus. Pasalnya, kondisi ini akan memaksa pengemudi menyesuaikan kecepatannya ketika berada di kondisi seperti itu,” kata Sony kepada Kompas.com, belum lama ini.

Kalau pengemudi menambah tingkat keterangan dari lampunya, bisa menimbulkan bahaya. Sony menjelaskan, pengemudi bisa terlalu percaya diri dan tancap gas saat kondisi jalan yang tidak aman seperti berkabut dan hujan.

“Tipsnya, saat kabut, hujan atau jarak pandang terbatas, gunakan lampu penerangan sebagai patokan jarak pandang aman, sehingga kecepatan kendaraan dikurangi/menyesuaikan dengan kondisi jalan,” ucap Sony.

Selain itu, bisa juga dengan menyalakan lampu kabut bawaan dari pabrikan. Lampu kabut yang posisinya lebih rendah, bisa sedikit membantu menerangi jalan. Namun dengan bantuan lampu kabut, pengemudi jangan gegabah sehingga melupakan faktor keselamatan dan keamanan.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/06/10/110200215/apa-betul-lampu-led-mobil-sulit-menembus-kabut-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke