Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mobil Murah Renault Triber Mulai Dikirim ke Konsumen

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Maxindo Renault Indonesia (MRI) selaku agen pemegang merek Renault di Tanah Air, mulai melakukan distribusi Triber kepada konsumen melalui jaringan diler Andalan Grup.

Berdasarkan catatannya, salah satu jaringan terbesar Renault ini sejak awal Juni 2020 telah melakukan pengiriman lebih dari 10 unit Triber RXT MT ke konsumen di wilayah Bandung, Jawa Barat.

"Setelah ditunggu-tunggu, Triber akhirnya sampai di Indonesia dan kami langsung mengirim ke konsumen yang telah memesan mobil ini saat peluncuran," kata Afandi, Branch Manager Renault Andalan Bandung dalam siaran pers, Senin (8/6/2020).

Menurut dia, antusiasme konsumen untuk membeli Triber cukup tinggi di tengah pandemi virus corona alias Covid-19. Sebab, masyarakat saat ini lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi dibandingkan kendaraan umum.

Terlebih, dengan banderolan yang berada di bawah Rp 200 juta atau setara dengan low cost green car (LCGC), Triber siap bersaing di pasar nasional terkhusus pada segmen mobil keluarga (LMPV).

Adapun hal-hal yang diandalkan pada Triber ialah efisiensi bahan bakar minyak (BBM)-nya dan fitur canggih seperti engine start-stop button, blower AC hingga baris ketiga, sampai smart key.

"Selain Triber, kami juga mendistribusikan All New Kwid Climber dengan harga mulai Rp 158 juta," kata Afandi.

Saat ini, Andalan Group, kelompok usaha dealer otomotif terkemuka nasional, semakin dekat dengan konsumen, dengan membuka dua cabang, yakni di Bandung (Jawa Barat) dan Yogyakarta (DIY).

Berikut daftar harga resmi Renault Triber:

Renault Triber Tipe RXL MT Rp 166.900.000
Renault Triber Tipe RXT MT Rp 172.000.000
Renault Triber Tipe RXZ MT Rp 179.900.000

https://otomotif.kompas.com/read/2020/06/08/144100715/mobil-murah-renault-triber-mulai-dikirim-ke-konsumen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke