Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Mobil Bekas Rp 50 Jutaan | Motor Ini Diskon Rp 20 Juta

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi virus corona atau Covid-19 telah mempengaruhi beragam sektor industri, termasuk pasar mobil bekas. Penjualan di sejumlah daerah terpantau mengalami penurunan.

Meski begitu, penjualan mobil bekas di beberapa segmen diyakini masih punya konsumen. Khususnya peminat yang mencari mobil dengan harga bersahabat.

Selain itu yang tidak kalah menariknya soal diskon sepeda motor senilai Rp 20 juta, dan dapat helm Arai.

Penasaran seperti apa, berikut ini lima berita terpopuler di kanal otomotif pada Selasa 12 Mei 2020:

1. Catat, Ini 2 Kesalahan Pengemudi Mobil Transmisi Matik

Menggunakan mobil transmisi matik, jauh lebih disukai, ketimbang manual. Sebab, kemudahan dalam pengoperasiannya menjadi salah satu alasan kenapa popularitasnya terus bertambah.

Saat mengendarai mobil matik, pengemudi tidak perlu repot-repot menginjak pedal kopling saat akan memindahkan tuas transmisi.

Bahkan, pengemudi juga tidak perlu sering-sering memindahkan tuas transmisi jika hanya melaju di jalanan yang landai.

2. Pilihan Mobkas Rp 50 Jutaan, Dapat Karimun hingga Kijang Kapsul

Pandemi virus corona atau Covid-19 telah mempengaruhi beragam sektor industri, termasuk pasar mobil bekas. Penjualan di sejumlah daerah terpantau mengalami penurunan.

Meski begitu, penjualan mobil bekas di beberapa segmen diyakini masih punya konsumen. Khususnya peminat yang mencari mobil dengan harga bersahabat.

Taufik Feby, pemilik showroom D23 Autocare di Bandung, Jawa Barat, mengatakan, penjualan mobil selama pandemi corona mengalami penurunan signifikan.

3. Beli Motor Ini Diskon Rp 20 Juta dan Dapat Helm Arai

Yamaha memberikan promo berupa cashback puluhan juta rupiah buat Yamaha Tmax DX. Promo ini berlaku selama Mei 2020 di diler resmi Yamaha yang menjual motor CBU.

Salah satu tenaga penjual Yamaha mengatakan, beli Tmax saat ini akan langsung mendapat potongan langsung Rp 20 juta. Dari semula Rp 319 juta menjadi Rp 299 juta on the road (OTR) Jakarta.

"Iya dapat cashback Rp 20 juta. Tapi harga Rp 299 juta itu belum termasuk ada kenaikan BBN Rp 4,5 juta. Promo buat motor NIK 2019, yang 2020 belum masuk," kata sales itu kepada Kompas.com, Selasa (12/5/2020).

4. Banyak yang Cari, Ini Deretan Mobil Bekas Rp 70 Jutaan

Buat Anda yang mencari mobil dengan dana terbatas, tak ada salahnya melirik pasar mobil bekas. Di sini konsumen bisa memilih mobil sesuai keinginannya dan menyesuaikan dengan dana yang dimiliki.

Menariknya mobil bekas di bawah Rp 100 juta, diklaim paling banyak peminatnya. Asyiknya lagi, mobil seken di rentang harga ini masih belum terlalu tua.

“Di bawah Rp 100 jutaan, seperti Rp 60 jutaan sampai Rp 70 jutaan banyak yang minat,” ujar Herjanto Kosasih, Senior Manager Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua, kepada Kompas.com belum lama ini.

5. Honda CBR600RR Meluncur Oktober 2020

Honda dikabarkan sedang mempersiapkan generasi baru CBR600RR. Motor sport kelas menengah itu bahkan disebut akan meluncur secara global pada Oktober 2020.

Honda masih percaya motor supersport punya pasar yang menjanjikan. Lawan Yamaha YZF-R6 dan Kawasaki ZX-6R ini akan menjadi motor baru untuk bersaing di target pasar kelas menegah.

Laporan Bikewale menyebut, Honda sangat berhati-hati dalam mengembangkan generasi baru CBR600RR. Memastikan ada kebocoran informasi agar bisa jadi gebrakan baru saat nanti meluncur.

Beberapa hal yang diketahui ialah desain eksteriornya akan mengadopsi skema milik sang kakak yaitu CBR1000R alias Fireblade. Adapun soal mesin disebut bakal lolos uji emisi Euro5.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/05/13/060500215/-populer-otomotif-mobil-bekas-rp-50-jutaan-motor-ini-diskon-rp-20-juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke