Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Selama Larangan Mudik, Polisi Cegah 3.683 Kendaraan yang Mau Masuk Jabar

JAKARTA, KOMPAS.com - Pergerakan orang dari satu daerah ke daerah lainnya selama periode Ramadhan 1441 H, masih cukup tinggi. Padahal, pemerintah telah resmi menyatakan pelarangan mudik sejak Jumat (24/4/2020).

Berdasarkan catatan petugas pos pengamanan pengalihan arus mudik di Jawa Barat hingga Minggu (26/4/2020) kemarin, sedikitnya ada 3.683 kendaraan yang hendak masuk kawasan Jabar.

"Namun kendaraan tersebut sudah kita lakukan penghalauan, mengingat adanya larangan kegiatan mudik di tengah pandemi virus corona (Covid-19)," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso di keterangan tertulis, Senin (27/4/2020).

Ia menjelaskan, ribuan kendaraan yang berhasil dihalau tersebut merupakan data dari 24-26 April. Adapun jenis kendaraan yang paling banyak ialah sepeda motor.

"Kendaraan roda dua ada 2.704 kendaraan, roda empat 832 kendaraan dan bus 47 kendaraan,” ujar Erlangga.

Kendaraan tersebut dihalau melalui beberapa pintu masuk, baik tol maupun non tol. Dalam penghalauan ini, Erlangga menyatakan petugas melakukan secara persuasif untuk meminta kendaraan memutar balik.

“Kendaraan tersebut yang masuk dari arah timur maupun barat (menuju ke Jabar). Paling banyak dari Jakarta,” katanya.

Di wilayah DKI Jakarta sendiri, Polda Metro Jaya telah memutar balikkan lebih dari 3.300 kendaraan yang hendak melakukan mudik. Jumlah itu didapat dari dua lokasi penyekatan, yakni Pintu Tol Bitung dan Cikarang Barat.

“Jumlahnya sampai dengan Minggu (26/4/2020) sudah mencapai lebih dari 3.300 kendaraan yang kami minta putar balik,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus saat dihubungi Kompas.com.

“Dua lokasi tersebut untuk saat ini masih yang paling banyak ditemukan warga yang ingin mudik. Itu yang di Tol Cikampek dan yang mau ke Merak itu yang paling banyak,” ucap dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/04/27/131019815/selama-larangan-mudik-polisi-cegah-3683-kendaraan-yang-mau-masuk-jabar

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke