Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perdana Balapan Virtual MotoGP, Rossi Finis Posisi Tujuh

JAKARTA, KOMPAS.com - Debut perdana Valentino Rossi pada balapan virtual MotoGP 2020 tidak menuai hasil fantastis. Mengalami kesulitan beradaptasi, The Doctor 46 menempati peringkat ketujuh.

Berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Australia, MotoGP Virtual Race ini merupakan seri kedua di 2020. Balapan dilaksanakan Minggu (12/4/2020) pukul 14.00 BST (British Summer Time) atau 20.00 WIB.

Rossi yang sempat absen pada seri pertama dua pekan lalu, akhirnya ikut berlaga bersama sembilan pebalap lainnya. Namun, ia mengaku tidak terlalu akrab dengan gim balap tersebut.

Buktinya, dari awal balapan dimulai, Rossi mengalami beberapa kali crash lantaran melebar atau bertabrakan dengan pebalap lain. Tapi, pebalap Monster Energy Yamaha itu tdak lantas menyerah.

Sembari beradaptasi, ia mencoba untuk merebutkan posisi lima teratas. Alih-alih melakukan cornering tajam di akhir kesempatan, Rossi malah terjatuh sehingga harus rela menempati peringkat tujuh.

"Namun saya begitu menikmatinya. Saya tidak begitu mahir karena hanya bermain PlayStation saat kecil. Tetapi beberapa hari terakhir sama berlatih dan mencoba memperbaikinya," lanjut dia.

Sementara rekannya, Maverick Vinales, tampil agresif sejak balapan dimulai. Namun di saat-saat terakhir ia bermasalah dengan ban sehingga berhasil disusul oleh Francesco Bagnaia yang berada di posisi terdepan.

Vinales yang mengakhiri balapan dengan posisi kedua berada di depan Marquez bersaudara. Kemudian posisi kelima ditempat Fabio Quartararo (Yamaha SRT).

Berikut hasil virtual race kedua MotoGP 2020:

1. Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) 13 menit 47,091 detk
2. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) +0,074 detik
3. Alex Marquez (Repsol Honda) +9,762 detik
4. Marc Marquez (Repsol Honda) +12,572 detik
5. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) +35.418 detik
6. Danilo Petrucci (Ducati) NC
7. Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) NC
8. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) NC
9. Michele Pirro (Ducati) NC
10. Tito Rabat (Avintia Ducati) NC

https://otomotif.kompas.com/read/2020/04/13/074200415/perdana-balapan-virtual-motogp-rossi-finis-posisi-tujuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke