Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Toyota Starlet Bisa Tembus Ratusan Juta Rupiah

JAKARTA, KOMPAS.com – Toyota Starlet merupakan salah satu hatchback ternama di Indonesia. Mobil ini mulai dipasarkan sekitar 1985 dan akhirnya berhenti diproduksi pada 1998.

Dulu Starlet dijual sebagai mobil entry level atau mobil pertama bagi sebagian orang. Kini setelah nyaris 20 tahun setelah discontinue, harga jual Starlet berada di sekitar Rp 50 jutaan.

“Harga Starlet itu bervariasi tergantung tipenya. Untuk yang Kapsul sekitar Rp 40 jutaan sampai Rp 50 jutaan, yang Kotak Rp 35 jutaan sampai Rp 45 jutaan,” ujar Dadan Munandar, Ketua Umum Indonesian Starlet Club (ISC), kepada Kompas.com (30/3/2020).

“Rata-rata segitu. Itu yang normal, bukan bahan, tapi juga bukan yang sudah rapi,” katanya.

Meski terjangkau, beberapa varian Starlet ada yang tembus ratusan juta rupiah. Khususnya model-model yang berstatus CBU (Completely Built Up).

Bimo Maliki, pemilik showroom Malique Selatan Djakarta di Blok M Mall, Jakarta Selatan, mengatakan, dulu Starlet yang dibawa oleh APM resmi hanya model Starlet Kotak 1.000 cc dan Starlet Kapsul 1.000 cc dan 1.300 cc.

“Selain itu ada juga Starlet GT dan Starlet GT Turbo. Itu CBU, bisa dari Jepang, Malaysia, atau negara lainnya,” ucap Bimo.

“Nah itu kalau asli harganya bisa di atas Rp 100 jutaan. Saya belum pernah nemu yang benar-benar orisinal, karena kebanyakan convert atau hasil modifikasi,” ujarnya.

Arie Soetjipto, salah satu penggemar Starlet asal Jakarta, mengatakan, bahwa Starlet CBU merupakan mobil yang langka di Indonesia. Menurutnya, Starlet tipe CBU tidak memiliki patokan harga yang jelas.

“Bahkan di komunitas ISC, Starlet GT Turbo tiga pintu orisinal cuma ada 1 unit, harganya suka-suka yang jual,” kata Arie.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/03/30/185430615/harga-toyota-starlet-bisa-tembus-ratusan-juta-rupiah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke