Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selisik Mini Superbike Aprilia RS4 125

JAKARTA, KOMPAS.com - Redaksi kembali menghadirkan foto sepeda motor spesial dalam bentuk ilustrasi karya Oni Faristiwa. Liputan karya seni ini hadir reguler setiap Jumat, di kanal otomotif Kompas.com.

Kali ini, pada pekan ke-46 awak redaksi menghadirkan ilustrasi motor legendaris Aprilia RS4 125. Motor sport mungil pabrikan asal Italia yang memiliki spesifikasi tidak kalah canggih dari superbike.

Aprilia RS4 125 merupakan suksesor dari RS125 yang masih bermesin 2-tak. Motor ini pertama kali lahir pada 2011. Membawa nama RS4 maka desainnya dibuat mengikuti sang kakak RS4 1000 yang agresif.

Di negara asalnya, Aprilia RS4 125 merupakan motor untuk pemula atau yang baru pertama memiliki motor. Tapi walau memiliki bodi ramping dan mesin kecil, Aprilia tidak main-main waktu membuat motor ini.

Jangan terkecoh dengan kubikasi yang mungil. Nyatanya motor ini dikembangkan dari program balap Aprilia. Tak heran komponen yang dipakai merupakan nomor satu di kelasnya.

Bodinya mengikuti World Superbike (WSBK). Rangkanya deltabox alumunium. Suspensi depan tipe up side down (USD) dengan diameter 41 mm sedangkan yang belakang monoshock dengan jarak main 13 cm.

Pengereman depan pakai cakram full floating dengan 4-kaliper piston menjepit disc brake lingkar 300 mm. Adapun yang belakang cakram dengan piston tunggal 30 mm menjepit disc brake 218 mm.

Selain desain, fitur dan kaki-kaki mesinnya juga juara. Mesin 125cc DOHC 4-Valve injeksi ini dibekali quickshifter ala motor gede (motor gede). Adapun otak alias ECU menggunakan merek yang ramai dipakai di MotoGP yakni Magneti Marelli.

Mesin 125cc di atas kertas mampu menghasilkan 15 tk 10.500 rpm. Motor diklaim bisa dipacu sampai 120 kpj. Di atas kertas mungkin tidak istimewa tapi buat mesin 125cc dengan gaya motor sport sangat mumpuni.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/03/06/090200115/selisik-mini-superbike-aprilia-rs4-125-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke