Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jangan Sembarangan, Ini Posisi Duduk Anak di Mobil yang Aman

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat akhir pekan biasanya menjadi rutinitas para orang tua untuk mengajak anak bepergian naik mobil.

Tetapi jangan sembarangan memangku atau membiarkannya duduk di kursi depan, karena jika salah hal ini bisa berbahaya.

Menurut Sony Susmana selaku Training Director Safety Defensive Consultant posisi duduk anak-anak yang aman baik menggunakan kursi khusus bayi (car seat) maupun tidak, adalah di belakang kiri pengemudi.

“Hal ini dikarenakan mudah terpantau dari kaca spion tengah dan pengemudi juga bisa dengan mudah menegok ke belakang,” ujar Sony kepada Kompas.com di Jakarta, Kamis (06/02/2020)

Untuk balita berusia di bawah satu tahun sebaiknya menghadap ke belakang, sedangkan untuk balita berusia 1 sampai 4 tahun dapat duduk menghadap depan dengan menggunakan car seat.

Didi Ahadi Dealer Technical Sepport Dept. Head Toyota Astra Motor juga menjelaskan hal serupa. Balita yang belum berumur satu tahun memang disarankan duduk di kursi belakang menggunakan car seat, bisa menghadap depan atau belakang.

"Sementara jika ingin meletakan di sebelah pengemudi, posisi car seat harus menghadap kedepan atau kejalan, tetapi harus dipastikan pemasangan car seat nya sudah benar sehingga aman,” ujar Didi kepada Kompas.com di Jakarta.

Lalu kapan anak diperbolehkan duduk di kursi depan? Saat tingginya sudah mencapai 150 cm, sehingga bisa memakai sabuk pengaman dengan baik dan benar.

Hal ini penting untuk diperhatikan mengingat fungsi airbag yang tidak didesain untuk anak-anak, sehingga bisa meminimalisir kecelakaan atau kejadian yang tidak diinginkan.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/02/06/170100115/jangan-sembarangan-ini-posisi-duduk-anak-di-mobil-yang-aman

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke